Categories: HotelInternational

Founder & CEO MORA Group Hadiri Perayaan 20 Tahun Select Hotels Group Japan, Perkuat Ekspansi Global

WARTAEVENT.com – Jepang. MORA Group, perusahaan manajemen hotel asal Indonesia, turut serta dalam perayaan 20 tahun Select Hotels Group Japan yang digelar pada (22/1/2025) di Kumamoto New Sky Hotel.

Pertemuan bisnis ini dihadiri oleh Hiroshi Nakamura, Presiden & CEO Select Hotels Group Japan, serta Andhy Irawan, Founder & CEO MORA Group, sebagai bentuk apresiasi atas perjalanan panjang dan keberhasilan Select Hotels di industri perhotelan.

Baca Juga : MORA Group Ekspansi ke Saudi Arabia, Siap Kelola Hotel di Jeddah dan Mekah

Perayaan ini bukan hanya menjadi refleksi atas pencapaian Select Hotels Group Japan, tetapi juga mempererat hubungan strategis antara kedua perusahaan.

“Kami sangat bangga bisa menjadi bagian dari perayaan ini. Select Hotels Group Japan telah memberikan inspirasi besar bagi kami di MORA Group,” ujar Andhy Irawan. “Kolaborasi ini membuka peluang baru untuk membawa pengalaman dan nilai-nilai Select Hotels ke pasar Indonesia.”

Sementara itu, Hiroshi Nakamura menegaskan pentingnya kerja sama global dalam industri perhotelan. “Select Hotels Group percaya bahwa berbagi pengetahuan dan pengalaman dengan mitra internasional seperti MORA Group dapat menciptakan nilai tambah bagi tamu di seluruh dunia,” ujarnya.

Baca Juga : MORA Group Tandatangani Hotel ke-6, HEMORA Lereng Senja Ciwidey, Menandai Ekspansi Bisnis 2025

Di tengah perayaan ini, MORA Group juga menjajaki peluang ekspansi ke Jepang. “Kami sedang mengeksplorasi berbagai cara untuk membawa keunggulan hospitality Indonesia ke pasar Jepang, sekaligus mempelajari keunikan industri perhotelan di sini,” tambah Andhy.

Page: 1 2

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Swiss-Belresort Dago Hadirkan Liburan Akhir Tahun Spektakuler

WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More

2 hours ago

Rooftop 90’s Party: Malam Tahun Baru Penuh Nostalgia Bersinar

WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More

4 hours ago

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

1 day ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

1 day ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago