Categories: Hotel

Fraser Residence Tepat Buat Libur Panjang Anda

Warta Event, Jakarta– Apartemen servis kategori Gold-Standard dengan total 128 unit apartemen yang berlokasi di pusat kota Jakarta ini resmi dibuka pada 7 November 2014, bangunan ini memiliki arsitektur yang unik dengan pemandangan kawasan Menteng yang menawan. “Properti ini dirancang dan dikembangkan untuk para eksekutif yang ingin mencari alternatif hunian dengan konsep yang berbeda ditengah hiruk-pikuknya kota Jakarta,” kata Gary Loke, General Manager Fraser Residence Menteng, Jakarta.

Fraser Residence Menteng memiliki beberapa tipe unit apartemen mulai dari Studio, satu hingga tiga Kamar dan Duplex penthouse, semuanya di design dengan konsep kontemporer, fully-serviced dengan standar apartemen bertaraf internasional. Setiap unit apartemen sudah berperabot lengkap dengan fasilitas ruang tamu, dapur dengan peralatan masak yang memadai,ruang makan dan kamar tidur yang terpisah. Berlokasi strategis di Jalan Menteng Raya,Jakarta Pusat, dekat dengan kawasan bisnis utama, Thamrin, Fraser Residence Menteng hanya beberapa menit dari kantor perusahaan multinasional, objek wisata, pusat perbelanjaan dan pusat kuliner.

Sebagai apartemen yang terletak di pusat bisnis Jakarta, Fraser Residence Menteng juga menyediakan shuttle bus bagi para tamu yang ingin berbelanja ke Grand Indonesia, Plaza Indonesia (setiap hari) dan rute tambahan ke Pacific Place di akhir pekan, ujarnya Untuk memenuhi kebutuhan tamu dengan kesibukan dan mobilitas yang tinggi, Fraser Residence Menteng memiliki fasilitas baik untuk bekerja ataupun bersantai. Jaga kebugaran tubuh Anda dengan in-house gym yang buka 24 jam setiap harinya, bersantai sejenak di Lounge, kolam renang atau melepas penat di ruang sauna dan steam.

Anda juga dapat merelaksasi tubuh anda dengan kursi pijat yang tersedia di the retreat. Fasilitas lain yang dapat anda nikmati pula diantaranya; area bermain indoor untuk buah hati anda, lounge untuk penghuni dan perpustakaan, layanan kesekretariatan bisnis, empat ruang rapat dengan kapasitas hingga 40 orang, serta akses internet berkecepatan tinggi dan komputer iMac.

Anda juga dapat menikmati berbagai menu lokal dan internasional di Relish Restaurant yang terletak di lantai dasar dengan pemandangan kolam renang. Menu unggulan yang kami punya diantaranya Sate Maranggi, DBurger, Ribeye steak dan Grilled Chicken Cajun, terangnya. Relish juga menyediakan layanan room-revice untuk Anda yang ingin menikmati hidangan di unit apartemen anda. Selain itu, Layanan concierge, sekuriti serta tim maintenance yang selalu siaga selama 24 jam juga tersedia untuk memberikan rasa aman serta nyaman bagi para tamu.

Kelebihan yang kami miliki adalah kami merupakan salah satu apartemen yang ramah terhadap hewan peliharaan. Untuk tamu yang menginap jangka-panjang, Fraser Residence Menteng mengijinkan tamu untuk membawa hewan peliharaan mereka ke dalam unit apartemen dan bermain di taman, tentunya ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus di ikuti oleh tamu, ujar Gary. Fraser Residence Menteng juga selama 3 tahun berturut-turut meraih penghargaan dari ITTA (Indonesia Travel & Tourism Awards) untuk kategori Indonesia Leading Serviced Apartment & Suite yaitu di tahun 2014, 2015, 2016.

Teguh S Gembur

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

4 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

23 hours ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

2 days ago

ADWI 2024 Mendorong Pariwisata Inklusif dan Berkelanjutan, Catat Ini Para Pemenangnya

WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More

3 days ago

Malam ADWI 2024: Menpar Widiyanti Sebut Desa Wisata Ujung Tombak Pariwisata Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More

3 days ago

ADWI 2024: Pameran Kreativitas Desa Wisata Digelar di Kawasan Car Free Day

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More

3 days ago