Funworld dan Kidzilla Hadir di Green Pramuka Square sebagai Onestop Entertainment Keluarga Indonesia
Di sini anak-anak mulai dari usia 1 tahun sampai dengan 12 tahun dapat bermain namun wajib didampingi oleh orang dewasa yang sudah berusia 17 tahun.
Kidzilla Green Pramuka Square memiliki total wahana sebanyak 10 permainan, yaitu: Donut Slide, Ballpitt, Volcano, Sandpitt, Wall Climbing, Roleplay, Mini Trampoline, Wave Slide, Funnel Slide, dan Foampitt.
Baca Juga : Hadir di Grand Indonesia East Mall Lantai 3A, Ini Area Permainan Kidzlandia untuk Tumbuh Kembang Anak
Berbagai permainan tersebut di atas selain membuat anak-anak senang bermain, juga dapat membantu dalam melatih tumbuh kembang anak sejak dini karena dimana bentuk-bentuk permainan tersebut di-design agar dapat membantu pergerakan syaraf sensorik maupun motorik.
Di waktu-waktu tertenut Kidzilla juga menghadirkan kegiatan Fun Activity. Fun Activity yang dimaksud seperti Fun Coloring, Fun Dancing dan Fun Creative.
Baca Juga : Kidzlandia Mall Of Indonesia Menjadi yang Terluas, Ini Manfaat Bermain di Wahananya
Untuk berbagai kegiatan lainnya dapat diketahui melalui Official Account Instagram Funworld yaitu @funworld dan Facebook Page Funworld yaitu Funworld Indonesia, serta Official Account Instagram Kidzilla yaitu @kidzilla_id dan Facebook Page Kidzilla yaitu Kidzilla_id. [*]
- Editor : Fatkhurrohim