Categories: Ekonomi

Google Cloud Kerja Sama dengan Amar Bank Perkenalkan Senyumku

wartaevent.com – Jakarta. Amar Bank mengumumkan kerja samanya dengan Google Cloud dalam memperkenalkan produk Senyumku sebagai digital-only bank pertama di Indonesia yang diluncurkan di Cloud.

Kolaborasi Amar Bank dan Google Cloud didukung oleh FIS Cloud dan Infofabrica, untuk memungkinkan Bank dalam memanfaatkan kecerdasan data analytics dan machine learning sehingga memberikan pengalaman nasabah yang dipersonalisasi dengan lebih cepat. 

Baca Juga : Bank DBS Indonesia Catat Pertumbuhan Transaksi Selama Masa PSBB

Vishal Tulsian, Presiden Direktur Amar Bank mengungkapkan, Google Cloud menyediakan solusi Cloud terbaik untuk bisnis mulai dari solusi cluster Kubernetes dengan Google Kubernetes Engine (GKE) yang memungkinkan mengelola dan meningkatkan skala layanan dengan mudah dan efektif dari segi biaya. 

Secara singkat, Google Cloud menawarkan tiga manfaat besar yaitu Skalabilitas, Keamanan, dan Kecerdasan artifisial bawaan. 

“Keberhasilan Google Cloud di Kubernetes memungkinkan Amar Bank untuk mempersingkat proses dan mengurangi biaya, membawa skalabilitas serta kecepatan dalam memecahkan solusi pada portofolio teknologi finansialnya,” tambah Vishal.

Senyumku Menjadi Penasihat Keuangan

Teknologi Cloud membuat aplikasi Senyumku dapat menghadirkan pengalaman menabung yang mudah dan aman./Photo by_Daily Soscial

Teknologi Cloud membuat Senyumku dapat menghadirkan pengalaman menabung yang mudah dan aman serta memberikan fasilitas bagi nasabah dalam mengendalikan dan memantau keuangannya melalui smartphone. 

Megawaty Khie, Country Director Google Cloud di Indonesia mengatakan, aplikasi ini didesain secara khusus untuk mendorong masyarakat agar memiliki kebiasaan untuk menabung dengan perencanaan keuangan yang lebih baik. 

Baca Juga : Kolaborasi Cashlez dan Visa untuk Mengelola Pembayaran Online

Dengan memberikan suku bunga menarik, Senyumku juga dirancang untuk memberikan informasi yang dipersonalisasi serta dapat bertindak sebagai pengingat dan penasihat keuangan pribadi bagi setiap nasabahnya.

“Pelanggan ingin mengakses layanan perbankan semudah mungkin, dan layanan Artificial Intelligence lah yang dapat membuat pengalaman pengguna menjadi lebih lancar dan personal, hal ini tidak dapat dilakukan tanpa Cloud,” ungkap Megawaty.

Saat ini Senyumku hadir dalam versi Lite dengan fitur-fitur yang dapat dinikmati melalui empat langkah mudah yaitu validasi, registrasi, Electronic Know Your Customer (E-KYC), dan pembuatan akun. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Amarterra Villas Hadirkan Momen Sakral Bali dalam Autograph Week

WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More

8 hours ago

Tiga Koleksi Perdana Sepatu Basket Kolaborasi Shai dan Converse

WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More

13 hours ago

Golf House Bawa Gaya dan Teknologi Baru di Lapangan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More

13 hours ago

Gabriel’s Coffee Eatery: Meracik Hangatnya Tradisi di Era Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More

16 hours ago

Empat Sahabat “Berlayar” Lewat Burger: Kisah Bun Voyage Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More

22 hours ago

Beasiswa Sang Surya 2025, Harapan Baru Mahasiswa Tempo

WARTAEVENT.com – Jakarta. Senyum merekah di wajah para mahasiswa Politeknik Tempo ketika menerima kabar bahagia menjadi penerima Beasiswa Sang Surya… Read More

2 days ago