Grand Opening Roti Keset Condet Kemang YouTuber Kondang Ini Mendadak Menjadi Koki dan Kasir
Sementara itu, Pak Muh pun tak kalah hebohnya. Dengan lahapnya ia mencicipi satu demi satu menu andalan Roti Keset Condet dan kopi kekinian.
Pada acara Grand Opening Roti Keset Condet Kemang juga menyiapkan promo buy 1 get 1 dan grand prize menarik. Roti Keset Condet didirikan Savira Elly atau yang akrab disapa Vira. Sebelum berkembang pesat, Vira memulai bisnis secara online dari rumah pada 2017.
Baca Juga : Lima Menu Edisi Ramadhan dari Genki Sushi Ini Perpaduan Cita Rasa Jepang dan Indonesia
Ia kemudian mengajak sang suami, Fahmi Zaki Basalamah untuk mengembangkan bisnis bersama. Vira juga mengajak seluruh pengusaha UMKM untuk tetap tekun mengembangkan bisnis dan jangan pernah mengubah cita rasa asli agar rasanya tetap otentik.
“Untuk para pengusaha UMKM, saya yakin kalian juga bisa untuk merintis semuanya dengan mulai dari bawah. Kita bisa dan mampu untuk mengembangkan usaha terus. Intinya tetap tekun,” kata Vira.
Ia berpesan untuk para pelaku bisnis kuliner jangan pernah mengubah cita rasa yang menjadi ciri khas otentik kuliner tersebut. Karena itu akan mempengaruhi minat masyarakat dan cita rasa ke depannya.
Baca Juga : Tempayan Indonesian Bistro Hadirkan Kuliner Otentik Nusantara di Kota Bandung
Sebagai wujud keseriusannya, Vira telah mendaftarkan ke Hak Kekayaan Intelektual (HKI) mengenai klaim Roti Keset Condet sebagai pioneer roti keset kekinian di Indonesia. (*)
- Editor : Fatkhurrohim