Categories: News

Grup Sriboga Raturaya Berbagi Kasih Dengan 225 Anak Berkebutuhan Khusus

Warta Event – Jakarta. Berkah Ramadhan selalu ada bagi setiap orang. Tak terkecuali dengan anak yang berkebutuhan khusus. Grup Sriboga Raturaya mempunyai cara tersendiri dalam berbagi kasih dan kebahagian selama Ramadhan tahun ini.

Dengan mengusung tema ‘Senyum Ceria Ramadhan’, Grup Sriboga Raturaya pada hari Rabu (7/6/2017) kemarin, mengajak sebanyak 225 anak berkebutuhan khusus dari 4 lembaga, 2 yayasan dan 1 komunitas disabilitas untuk bergembira dan bermain aktif di bulan yang penuh berkah.

Edni Aswita Basri selaku  Direktur SDM & Komunikasi PT. Sriboga Raturaya, mengatakan, berbagi bersama adalah merupakan moto perusahaannya dalam menjalankan program CSR terutama di bulan suci Ramadhan.

Untuk itu, sejak tahun 2015, kami telah berinisiatif untuk merangkul anak-anak berkebutuhan khusus untuk bergembira dalam ajang buka puasa yang dikemas dalam format playtainment yaitu bermain dan hiburan.

“Kami tergugah kembali untuk mengajak anak disabilitas untuk bercengkrama dengan keluarga besar kami di momen bulan suci Ramadhan ini. Melihat keceriaan dan kebahagiaan yang terpancar dari wajah mereka, sungguh membuat hati tentram. Kami bersyukur dapat berkontribusi untuk membahagiakan serta berinteraksi langsung dengan mereka,” tambah Edni.

Pada ajang ‘Senyum Ceria Ramadhan’, seluruh anak disabilitas dapat bertemu dengan sesama temannya dari beberapa lembaga, yayasan dan komunitas, sehingga diharapkan dapat memberikan dukungan moril serta meningkatkan semangat untuk melanjutkan hidup.

Lanny Tjong, CSR Manager Sriboga Food Group menegaskan, pihaknya bersyukut dapat merangkul banyak anak untuk berkumpul, bersuka ria dan bermain bersama. Momen seperti ini tentunya jarang menghampiri anak disabilitas sehingga di wadah ini mereka dapat bertemu dengan sesama temannya.

“Selain itu bagi para orang tua atau pendamping juga dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk berbagi cerita antar mereka dengan harapan dapat menambah wawasan untuk masalah keterbatasan yang dimiliki oleh anak tercinta atau anak bimbingannya,” urai Lanny Tjong.

Terdapat sekitar 10 permainan yang dapat dimanfaatkan oleh anak disabilitas untuk bermain dan mengisi waktu ‘ngabuburit’ dengan mencoba berbagai permainan yang seru dan mengasyikan.

Wahana permainan pun dikemas dengan konsep terapi. Dimana anak disabilitas dirangsang dan dilatih motoriknya dengan permainan-permainan yang tepat. “Permainan yang diberikan ini secara garis besar juga dapat membantu motorik serta daya saing dari masing-masing peserta, agar terpacu untuk menjadi juara dalam sebuah permainan,” tutup Lanny Tjong. [Fatkhurrohim]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Swiss-Belresort Dago Hadirkan Liburan Akhir Tahun Spektakuler

WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More

3 hours ago

Rooftop 90’s Party: Malam Tahun Baru Penuh Nostalgia Bersinar

WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More

5 hours ago

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

1 day ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

1 day ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago