wartaevent.com – Jakarta. Goodway Vacation Club (GVC) menyadari pandemi Covid-19 memberikan banyak dampak ekonomi ke segala lini, masyarakat, pemerintah, pebisnis, dan pelaku usaha kecil.
Tidak terkecuali sektor pariwisata. Hal ini dibuktikan dengan melambatnya laju roda bisnis yang ada di dalamnya. Berdasarkan pantauan dan informasi dari rekanan pariwisata GVC sendiri, semua tempat wisata saat ini menjadi sepi pengunjung.
Hotel, restoran, toko oleh-oleh dan sejenisnya sepi pengunjung dan lebih memilih tutup. Langkah ini mereka ambil karena mengikuti anjuran atau himbauan pemerintah dan atas dasar kewaspadaan diri terhadap penyebaran Covid-19.
Meski demikian, bukan berarti tidak ada harapan di tengah kondisi seperti ini. GVC sendiri meyakini setelah bumi membaik, industri pariwisata akan kembali melaju bahkan tumbuh pesat.
Saat ini GVC menganjurkan seluruh membernya untuk tetap di rumah mengikuti aturan pemerintah.
Heru Wardany, Marketing Communication GVC mengutarakan, di rumah bukan berarti diam saja. Dengan diam di rumah akan menumbuhkan suatu harapan agar dapat kembali bekerja, bersekolah, berlibur, bertemu rekan-rekan dan kembali traveling barsama.
“GVC cukup tenang dalam menyikapi rintangan ini dan percaya semuanya akan kembali seperti semula jika sudah waktunya,” tambah Heru.
Jika waktunya telah membaik, GVC telah menyiapkan strategi jitu agar mendorong laju sektor pariwisata kembali bergairah dan menarik minat masyarakat khususnya member GVC untuk traveling kembali.
Sebagai salah satu benefit member GVC disaat seperti ini, pihaknya mengeluarkan satu produk yaitu paket family social distancing. Paket yang berupa menginap selama 14 hari di Taman Dayu Private Villa untuk para member GVC maupun masyarakat umum.
Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, GVC akan mengambil bagian dalam membantu pemulihan sektor pariwisata dengan sebuah campaign yang mengangkat tema #GVCakantravelinglagi.
Campaign ini GVC lakukan secara internal kepada seluruh member GVC yang berjumlah lebih dari 10.000 keluarga dan tersebar di berbagai kota di penjuru Indonesia melalui berbagai kanal informasi dan media sosial GVC.
Dalam campaign ini GVC pun telah mepersiapkan berbagai produk liburan yang menarik sekaligus destinasi aman untuk member GVC kunjungi saat pandemi ini berakhir.
“Campaign ini GVC lakukan untuk menghidupkan dan mendorong kembali laju industri pariwisata Indonesia. Mari kita berdo’a dan melakukan berbagai hal untuk percepatan penanganan penyebaran Covid-19,” ajak Heru. [*]
WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More
WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Thamrin – Jakarta kembali menghadirkan promo spesial bagi tamu yang melakukan pemesanan kamar secara langsung. Melalui… Read More
Leave a Comment