Hadiri Undangan PBB di New York, Menparekraf Sandiaga Uno Bahas Ini
WARTAEVENT.com – Boston. Pascapandemi, pariwisata Indonesia semakin memperkuat posisinya sebgai destinasi wisata yang peduli akan isu perubahan iklim, mengangkat kesejahteraan dan tujuan pembangunan berkelanjutan.
Hal ini disampaikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno saat menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting “UN General Assembly Sustainability Week” di New York, Amerika Serikat.
Baca Juga : Libur Lebaran: Pengeluaran Wisatawan Per Orang Sebesar Rp2,3 Juta, Jawa Masih Favorit
Kehadiran Kemenparekraf dalam forum ini untuk mentransformasikan menuju pariwisata berkualitas dan berkelanjutan, serta fokus terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan beberapa produk pariwisata seperti desa wisata juga eco tourism.
“Indonesia saat ini menjadi acuan dalam hal transformasi pariwisata pascapandemi. Dimana Indonesia menunjukkan keberpihakan terhadap pariwisata regeneratif dan pariwisata yang bisa membantu mengurangi emisi karbon,” terang Menparekraf di Markas PBB, New York, Amerika Serikat dalam keterangan tertulisnya Sabtu, (21/4/2021).
Baca Juga : Pengembangan Destinasi Bakauheni Harbour City Oleh ASDP Mendapat Apresiasi Kemenparekraf
Wujud konkretnya melalui sejumlah upaya yang telah dilakukan seperti offset emisi karbon, penanaman hutan mangrove di beberapa destinasi wisata, restorasi terumbu karang, serta kegiatan penanganan isu sampah, food loss dan food waste.