Techno

Hadirkan Produk Inovatif, Kini Ruangguru Memiliki 22 Juta Pengguna

WARTAEVENT.com – Jakarta. Setelah pemerintah mengumumkan pemberlakuan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) pada bulan Maret 2020, Ruangguru menghadirkan inisiatif produk, layanan, inovasi baru, dan program sosial untuk mendukung 68 juta siswa dan 4 juta guru yang melaksanakan PJJ.

Hingga Desember 2020, Ruangguru telah melayani lebih dari 22 juta pengguna di seluruh Indonesia. Angka ini meningkat sebanyak 7 juta pengguna atau setara dengan 46% dibandingkan dengan data per akhir Desember 2019.

Baca Juga : Ruangguru Merilis Fitur Ruangkelas Gratis untuk Puluhan Juta Guru dan Siswa

Belva Devara, Pendiri dan Direktur Utama Ruangguru mengungkapkan, tahun 2020 adalah tahun yang penuh tantangan. Oleh karena itu Ruangguru proaktif dan responsif menghadirkan berbagai inisiatif dan inovasi serta memastikan dan memperluas akses pendidikan berkualitas melalui teknologi untuk murid dan guru.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *