Hotel

Hari Gizi Nasional 2019, Cosmo Gelar CSR “ Cosmo Peduli Gizi “

Wartaevent, Jakarta- Dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional yang jatuh pada tanggal 25 Januari 2019, Hotel Amaroossa Cosmo Jakarta menyelenggarakan kegiatan edukasi mengenai gizi baik untuk para siswa/siswi di Taman Kreativitas Anak Indonesia di Cipete, Jakarta Selatan dengan tema “Cosmo Peduli Gizi” .

Acara yang diselenggarakan di TKAI Cipete ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan mulai dari Pembacaan Syair, Menyanyi, Fun Games hingga membuat kreasi pizza yang terbuat dari bayam.

Acara “Cosmo Peduli Gizi” ini pertama kalinya digelar dan diikuti 80 siswa/siswi Taman Kreativitas Anak Indonesia Cipete. Ini sebagai bentuk salah satu CSR Hotel Amaroossa Cosmo Jakarta dalam bentuk tanggung jawab untuk terus berbagi dan berkontribusi terhadap kemajuan masyarakat.

Lewat acara ini, Hotel Amaroossa Cosmo Jakarta juga ingin memberikan edukasi kepada anak-anak mengenai pentingnya mengetahui kandungan gizi dan nutrisi dalam pizza yang berbahan dasar terbuat dari bayam. Pembuatan kreasi pizza dipandu oleh Executive Sour Chef Iman Khojali, Marcom Executive Ajeng Kusuma juga beberapa staf hotel lainnya.

Para siswa/siswi Taman Kreativitas Anak Indonesia Cipete diajak berkreasi membuat pizza. Mereka belajar dengan membentuk wajah yang paling menarik dengan bahan-bahan yang sudah disediakan. Bahan-bahan yang di gunakan oleh para siswa/siswi Taman Kreativitas Anak Indonesia Cipete untuk berkreasi adalah sosis, mayaonnaise, dan saus tomat.

Kegiatan “Cosmo Peduli Gizi” diakhiri dengan foto bersama dan pemberian bingkisan snack juga doorprize untuk para siswa/siswi Taman Kreativitas Anak Indonesia Cipete sebagai ucapan
terimakasih dan apresiasi para guru terhadap Hotel Amaroossa Cosmo Jakarta.