Categories: Hotel

Harris Vertu Harmoni Memperkenalkan Menu “Signature” Untuk Pernikahan

wartaevent.com – Jakarta. Harris Vertu Harmoni memperkenalkan kepa publik menu-menu hidangan “signature” atau andalan untuk paket pernikahan belum lama ini. Menu tersebut dirancang guna memenuhi selera para calon pengantin yang sekarang makin bervariasi.

Menu makanan dalam suatu pernikahan menjadi salah satu unsur penting bagi para calon pengantin, keluarga dan tetamu mereka. Untuk itu, pemilihan menu ini sangat krusial bagi kedua belah pihak mempelai.

Baca Juga : Grand Mercure Maha Cipta Sukses Gelar Wedding Open House

Di hotel, food tasting menjadi suatu jadwal wajib yang harus dilaksanakan oleh hotel bagi para calon pengantin dan perwakilan keluarga masing-masing. Di saat seperti ini lah para chef, wedding organizer, dan pihak hotel maupun calon mempelai mencicipi bersama sama menu yang sudah dipilih untuk di hari resepsi pernikahan.

Makanan juga sangat menentukan sukses atau tidaknya suatu resepsi pernikahan. Para tetamu yang akan hadir di acara resepsi akan menjadi juri atas menu yang disuguhkan pada saat itu.

Jika variasi menu dan rasa makanan baik, maka tentu saja resepsi pernikahan tersebut dibilang sukses, di luar hal-hal lainnya. Makanan yang enak dan variatif serta pelayanan yang bagus akan memberi kesan yang baik bagi suatu hotel.

Untuk itu, Harris Vertu Harmoni memperkenalkan serangkaian menu signature yang akan menjadi andalan dalam memasarkan paket pernikahan. Beberapa menu tersebut terdiri dari hidangan western, Asia, Indonesia, dan desert.

Baca Juga : IIWF 2018: A Taste Path of Love

Berikut adalah menu signature Harris Vertu Harmoni untuk paket pernikahan, Lobster Thermidor, Foie Grass with Fondant Potatoes, Salmon En Croute, Pecking Duck, Barbeque Chinese Combination, Dim Sum Selection, Nasi Bali, Mpek Mpek Palembang, Sop Buntut Harris Vertu, Desert Corner.

Chef Suyitno, Director of Kitchen Harris Vertu Harmoni, menegaskan, Harris Vertu Harmoni memilih menu-menu favorit para tetamu. Menu-menu tersebut disiapkan dan di masak dengan bahan-bahan segar yang berkualitas. Agar rasa dam penampilan hidangan tersebut enak dan terlihat mewah. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

16 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

1 day ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago

ADWI 2024 Mendorong Pariwisata Inklusif dan Berkelanjutan, Catat Ini Para Pemenangnya

WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More

4 days ago

Malam ADWI 2024: Menpar Widiyanti Sebut Desa Wisata Ujung Tombak Pariwisata Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More

4 days ago

ADWI 2024: Pameran Kreativitas Desa Wisata Digelar di Kawasan Car Free Day

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More

4 days ago