Categories: International

Hertz Asia Raih Dua Penghargaan Industri Pariwisata Regional

wartaevent.com – Singapura. Hertz Asia telah meraih dua penghargaan yakni “Travel Hall of Fame” di ajang “Annual TTG Travel Awards 2019” dan “Best Car Rental” di ajang “Travel Weekly Asia 2019 Readers’ Choice Awards”.

Sejak Hertz pertama kali dinobatkan di dalam “The Travel Hall of Fame” pada 2005, perusahaan telah menerima penghargaan ini setiap tahun. Hertz juga menduduki peringkat teratas dalam ajang penghargaan “Travel Weekly Asia” sejak diselenggarakan pertama kali pada 2015.

“TTG Travel Awards” merupakan penghargaan bergengsi, menjadi pengakuan dari sejumlah pemimpin industri pariwisata di dunia. Hertz menerima “Travel Hall of Fame” untuk Perusahaan Penyewaan Mobil Terbaik dalam malam penghargaan “Annual TTG Travel Awards” Ke-30 yang baru-baru ini digelar di Bangkok.

“The Travel Weekly Asia 2019 Readers’ Choice Award – Best Car Rental”, dipilih oleh kalangan profesional industri di Asia dan para pembaca Travel Weekly Asia, diserahkan pada Selasa malam (15 Oktober) di Singapura.

Eoin Macneill, Vice President, Asia Pasifik, Hertz, mengungkapkan, Hertz kembali mendapatkan kehormatan untuk menerima dua penghargaan bergengsi ini. Hertz terus menghadirkan solusi kendaraan dengan nilai tambah premium serta luar biasa selama lebih dari 100 tahun, dan Asia berperan penting dalam pertumbuhan perusahaan.

“Kami baru-baru ini memperluas jangkauan operasional kami di Vietnam, dan telah mengangkat Agen-Agen Penjualan Umum di Makau, Kamboja, Laos, serta Myanmar,” pungkas Macneill.

“Dengan berinvestasi pada sejumlah teknologi dan strategi baru, Hertz berada di posisi baik untuk memenuhi berbagai harapan pelanggan, serta bekerja sama dengan para mitra usaha dalam beberapa tahun ke depan,” tutup Macneill. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

10 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

1 day ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago

ADWI 2024 Mendorong Pariwisata Inklusif dan Berkelanjutan, Catat Ini Para Pemenangnya

WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More

4 days ago

Malam ADWI 2024: Menpar Widiyanti Sebut Desa Wisata Ujung Tombak Pariwisata Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More

4 days ago

ADWI 2024: Pameran Kreativitas Desa Wisata Digelar di Kawasan Car Free Day

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More

4 days ago