Nara sumber berikutnya Bagas Hapsoro menyatakan contoh penerapan kebijakan luar negeri tentang perempuan di Swedia. Mantan Dubes Indonesia untuk Swedia ini menyatakan bahwa Swedia adalah negara yang peduli dengan pendidikan dan bantuan bagi anak perempuan. Bahkan PBB sudah menempatkan Swedia sebagai negara percontohan dalam persamaan jender.
”Demikian besar perhatian pemerintah Swedia terhadap persamaan jender sampai mendirikan lembaga yang bernama Ministry of Integration and Gender Equality dan Secretariat of Gender Research”, ujar Bagas. Lebih lanjut dinyatakan bahwa cuti untuk perempuan melahirkan di Swedia adalah 69 minggu.
Baca Juga : Perempuan Indonesia Inspiratif: Aktivisme Yenny Wahid, Ingatkan Pada Perjuangan Gus Dur
Kebijakan luar negeri feminis (feminist foreign policy) di Swedia pada intinya adalah sebuah konsep yang mempromosikan nila-nilai dan praktek untuk mencapai kesetaraan gender guna menjamin semua perempuan dapat menikmati hak azasi mereka.
Beberapa implementasi kebijakan luar negeri Indonesia yang mempunyai korelasi dengan politik luar negeri Swedia adalah penggelaran Regional Training on Women, Peace and Security untuk menyiapkan perempuan sebagai mediator dan negosiator dalam conflict resolution. Selain itu Indonesia juga selalu melibatkan perempuan dalam UN Peacekeeping Missions.
Sebagaimana diketahui bincang santai masalah diplomasi adalah suatu momentum untuk melakukan refleksi bagi para alumnus siswa Sekolah Dinas Luar Negeri (Sekdilu) Angkatan X, setelah mereka mengabdi di Kemlu selama 37 tahun.
Baca Juga : Integritas vs Intelektualitas, Mana yang Lebih Diharapkan Ada pada Pemimpin Perempuan?
Disamping membahas masalah substansi, pertemuan juga mendengarkan sajian musik dari alumni Sekdilu X. Talkshow memasukkan penghormatan kepada anggota SSX yang telah meninggal dengan menampilkan karya lagu dan puisi SSX. Hal ini mendasari spirit semangat untuk tetap dalam kebersamaan yang berkelanjutan. [*]
WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah hiruk-pikuk Jakarta Selatan muncul sebuah oase baru untuk mereka yang mencari akomodasi nyaman tanpa kehilangan… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Jalan Braga selalu menjadi primadona wisata malam di Bandung, terutama bagi mereka yang ingin menikmati suasana romantis… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Di pameran SIAL Interfood 2025 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Chef Juna Rorimpandey mencuri perhatian pengunjung lewat… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Olahraga kini bukan sekadar rutinitas sehat, tapi juga bagian dari gaya hidup modern dan ekspresi diri. Hal… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Ada aroma baru yang menggoda dari kawasan Senayan setiap akhir pekan. ARTOTEL Gelora Senayan Jakarta resmi memperkenalkan… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Di jantung Kemayoran, tepat di seberang JIEXPO, sebuah mal baru datang dengan ambisi lebih dari sekadar pusat… Read More
Leave a Comment