WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) kembali berpartisipasi dalam bursa pariwisata The Asia Pacific Incentives and Meetings Events (AIME) 2025 yang digelar pada 10-12 Februari 2025 di Melbourne, Australia.
Dalam pameran MICE (Meeting, Incentive, Convention, Exhibition) tersebut Indonesia berhasil mencatatkan potensi transaksi bisnis sebesar Rp155 miliar, meningkat pesat dibandingkan pencapaian tahun sebelumnya yang hanya sebesar Rp56 miliar.
Baca Juga : Minim Venue Pertunjukan Musik Klasik, Ini Pesan Wamenekraf untuk Para Investor
Deputi Bidang Pengembangan Penyelenggara Kegiatan (Events) Kemenpar, Vinsensius Jemadu, menyatakan bahwa keikutsertaan Indonesia di AIME 2025 merupakan bagian dari strategi untuk memperkuat sektor pariwisata, khususnya industri MICE yang memiliki peran vital dalam mendongkrak kunjungan wisatawan mancanegara.
“Partisipasi Indonesia dalam pameran MICE terbesar ini menjadi peluang penting untuk memperkenalkan potensi wisata Indonesia kepada dunia, serta memperluas jejaring bisnis di sektor pariwisata global,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Jum’at, (7/3/2025), di Jakarta.
Baca Juga : MG Connect 2025: Membangun Jaringan Distribusi Hospitality Berkelanjutan di Asia Tenggara
Dalam AIME 2025, delegasi Indonesia bertemu dengan lebih dari 18 hingga 30 mitra potensial, tidak hanya dari Australia, tetapi juga dari negara-negara seperti Tiongkok, Kanada, Amerika Serikat, Singapura, India, Malaysia, Selandia Baru, Vietnam, Thailand, dan lainnya.
Potensi transaksi yang tercipta diperkirakan lebih dari Rp155 miliar, yang berpotensi mengarah pada peningkatan kunjungan wisatawan ke Indonesia. Diperkirakan sekitar 24.096 wisatawan mancanegara dapat berkunjung ke Indonesia, jauh lebih tinggi dibandingkan dengan hanya 1.579 wisatawan pada tahun sebelumnya.
AIME 2025 adalah pameran MICE terbesar di Asia Pasifik yang dihadiri oleh lebih dari 4.500 pengunjung dan 700 eksibitor dari seluruh dunia. Dalam pameran ini, lebih dari 20.000 pertemuan bisnis diselenggarakan, menjadikannya sebagai platform penting untuk mempertemukan para pelaku industri pariwisata.
Baca Juga : “Jakarta NICE for MICE”, Cara Jitu DKI Jakarta Tingkatkan Promosi Pariwisata Bisnis Bertaraf Internasional
Sebanyak 16 industri pariwisata Indonesia yang terdiri dari perhotelan, penyedia layanan MICE, dan destinasi wisata. Keseluruhan perusahaan ini berfokus pada promosi destinasi wisata dan fasilitas MICE di Indonesia, dengan harapan dapat menarik lebih banyak event internasional dan wisatawan untuk mengunjungi Indonesia.
Keikutsertaan Indonesia di AIME 2025 sejalan dengan target pariwisata Indonesia tahun 2025 yang membidik 14,6 hingga 16 juta wisatawan mancanegara, dengan kontribusi sektor pariwisata terhadap PDB sebesar 4,6% dan potensi devisa mencapai 19-22,1 miliar dolar AS. (*)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Wartamedia Network WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029Vb6hTttLSmbSBkhohb1J Pastikan kalian sudah install aplikasi WhatsApp ya.
- Editor : Fatkhurrohim