News

Jakarta Tourism Forum Peduli Tim Medis Covid-19

wartaevent.com – Jakarta. Jakarta Tourism Forum (JTF) memberikan bantuan kepada Tim Medis JTF Peduli Solidaritas untuk penanganan wabah Covid-19 di DKI Jakarta. 

Bantuan berupa kebutuhan logistik tim medis semisal beras, daging, vitamin, hand sanitizer, dan juga APD tersebut diserahkan pada (03/04/2020) lalu di Hotel Grand Cempaka, Jakarta. 

Baca Juga : Sematkan “Tanda Cinta” Menjadi Energi Positif dari Hotelier DIY Melawan Covid-19

Salman Dianda Anwar, Ketua Jakarta Tourism Forim mengatakan, anggota JTF berinisiatif menghimpun dana. Selama empat hari menghimpunan dana JTF mampu mengumpulkan sebesar Rp240 juta.

Gerakan ini menunjukkan dan memberi pelajaran bahwa sektor pariwisata yang terdampak Covid-19 pun masih bisa ikut membantu sesama. Khususnya tenaga medis, pejuang kemanusiaan di garis terdepan. 

Dalam 4 hari, JTF mampu menggalang dana sebesar Rp420 juta./Photo by_JTF.

Lebih lanjut ia menjelaskan, bahwa ini merupakan bantuan lanjutan dari Pemprov DKI Jakarta yang telah memberikan penginapan gratis di hotel bintang. 

Pasalnya, saat menjalankan misi kemanusiaan, tercatat sudah lebih dari 10 dokter meninggal dan sekitar 50 tim medis yang terinfeksi virus Corona. 

Baca Juga : 4 Tema Cloud Ekonomi Menarik Selama Menghadapi Pandemi Covid-19

Ia pun berharap, gerakan semacam ini dapat juga diikuti oleh yang lainnya. Pasalnya, untuk menangani pandemi Corona ini bukan semata tugas pemerintah, melainkan juga perlu peran serta aktif seluruh elemen masyarakat. 

Sementara itu, berdasarkan data Kementerian Kesehatan RI per (04/04/2020) tercatat ada 2.092 kasus positif denga jumlah korbarn meninggal sebanyak 191 orang, dan pasien sembuh sebanyak 150 orang. 

Sedangkan DKI Jakarta, tercatat ada 1.071 orang terkonfirmasi positif Cvid-19, dengan korban meninggal sebanyak 99 orang dan 58 pasien telah dinyatakan sembuh. [*]