Categories: EkonomiNewsTravel

Jelang Libur Lebaran, Pemerintah Turunkan Tarif Tiket Pesawat Ini Penjelasan Lengkapnya

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kabar baik bagi para pemudik Lebaran. Pemerintah Indonesia memastikan penurunan tarif tiket pesawat domestik sebesar 13-14%.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), di Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta, pada Jumat (1/3/2025).

Baca Juga : Tiga Skema Berikut Turunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Liburan Nataru

Dalam pernyataannya, AHY menjelaskan bahwa penurunan tarif tiket pesawat domestik tersebut merupakan hasil dari upaya kolaborasi antara Kementerian Perhubungan, BUMN, dan seluruh pihak terkait dalam industri penerbangan.

Pemerintah berhasil mengurangi biaya kebandarudaraan di 37 bandara utama di Indonesia, serta menurunkan harga avtur, bahan bakar pesawat, yang langsung berdampak pada tarif tiket pesawat yang lebih terjangkau.

“Selain itu, pemerintah juga memberikan insentif berupa Pajak Pertambahan Nilai (PPN) sebesar 6% yang ditanggung oleh pemerintah. Dengan berbagai kebijakan ini, tarif tiket pesawat domestik turun sekitar 13-14%,” ujar AHY.

Baca Juga : Harga Tiket Pesawat Masih Tinggi, Pemerintah Siapkan Kajian untuk Turunkan Biaya

Untuk sektor transportasi darat, Kementerian Pekerjaan Umum (PU) memberikan diskon 20% tarif tol di beberapa ruas tol di Indonesia. Ini bertujuan untuk mempermudah mobilitas masyarakat yang melakukan perjalanan mudik.

Page: 1 2

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Swiss-Belresort Dago Hadirkan Liburan Akhir Tahun Spektakuler

WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More

6 hours ago

Rooftop 90’s Party: Malam Tahun Baru Penuh Nostalgia Bersinar

WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More

8 hours ago

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

2 days ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

2 days ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago