Categories: News

JHA: Mendukung Kompetisi Gourmet SIAL Interfood di Jakarta

Warta Event – Jakarta. Masakan Indonesia terkenal kaya akan cita rasa, warna, tekstur dan aroma dan sangat beragam yang berasal dari seluruh kepulauan di Indonesia, keragaman ini dipengaruhi oleh banyak faktor termasuk budaya yang kaya.

Untuk itu, Jakarta Hotels Association (JHA) memberi dukungan kepada Association of Culinary Professional (ACP) Indonesia untuk penyelenggaraan kompetisi gourmet selama Pameran SIAL Interfood yang akan berlangsung pada tanggal 21-24 November 2018 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta.

Kompetisi gourmet ini akan dibagi dalam dua kategori yakni, profesional dan junior chef, untuk bersaing di kelas masakan nusantara Indonesia.

Kanit Sangmookda, Anggota Komite Eksekutif JHA untuk Pendidikan dan Kegiatan, mengatakan, budaya Indonesia selalu terkait dengan masakannya. Sebagai Asosiasi Hotel, pihaknya bangga untuk mempromosikan dan memperkenalkan beragam Masakan Indonesia melalui kompetisi ini.

“Selain kompetisi memasak, masing-masing tim juga akan berkompetisi dalam mengatur dan melengkapi meja dengan peralatan makanan sesuai dengan jenis hidangan yang akan disajikan dan servis yang sempurna,” jelas Sangmookda saat jumpa pers pada hari Kamis (04/10/2018) lalu di Jakarta.

Tahun ini, untuk kategori Junior Chef, asosiasi menginisiasi program mentoring agar semua peserta terpapar dengan makanan berkualitas tinggi, layanan dan penataan meja yang akan meningkatkan kesempatan mereka untuk memenangkan persaingan.

“Kami telah memilih lima hotel sebagai mentor untuk masing-masing tim: Le Meridien Jakarta, DoubleTree by Hilton, Fairmont, The Dharmawangsa dan Shangri-La Jakarta. Para siswa akan memiliki kesempatan besar untuk belajar dari Chef berpengalaman dan para praktisi Food & Beverage dari hotel bintang 5 ini,” tambahnya.

Sangmookda pun berharap bahwa melalui kompetisi ini, para peserta akan menumbuhkan apresiasi yang kaya terhadap masakan tradisional Indonesia dan mendorong mereka untuk memoles keterampilan profesional mereka. [Fatkhurrohim]

Tags: #acp#jha
Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

HARRIS Day 2024: “FINAL LAP” Rayakan Gaya Hidup Sehat di Bandung, Bali, dan Batam

WARTAEVENT.comm – Bandung. HARRIS Hotels, kembali menghadirkan annual event olahraga lari bertajuk HARRIS Day. Tahun ini bertemakan "FINAL LAP", dan… Read More

3 hours ago

Sambut Tahun Baru Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta Hadirkan Malioboro Street Food Festival

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut datangnya Tahun Baru 2025, Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta kembali menghadirkan event spektakuler bertajuk "Malioboro… Read More

3 hours ago

ASDP Indonesia Ferry Catat 2,59 Juta Pengguna di Aplikasi Ferizy, Layanan Digitalisasi Perkuat

WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) semakin memperkuat komitmennya dalam meningkatkan layanan digitalisasi pemesanan tiket online melalui aplikasi… Read More

4 hours ago

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

20 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

2 days ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago