Warta Event – Jakarta. Dua raksasa Airlines Timur Tengah, Qatar Airlines dan Emirates pada bulan Juli mendatang bakal menambahkan frekuensi penerbangannya ke Bali. Bahkan maskapai Emirates ini mempromosikan paket khusus bagi wisman Dubai, Uni Emirate Arab yang akan ke Bali.
Nia Niscaya, Asdep Pemasaran Wilayah Eropa Amerika, Timteng dan Afrika Kementerian Pariwisata menyatakan, mulai tanggal 2 Juli mendatang, Emirates akan menambah frekuensi penerbangan dari 1 kali sehari menjadi 2 kali sehari.
Di sisi lain, imbuh Nia, Kemenpar juga melakukan kerjasama dengan Qatar Airlines khususnya untuk penambahan penerbangan Qatar ke Bali menjadi 3 kali sehari dari 2 kali sehari dari Doha, Ibu Kota Qatar.
”Adapun bentuk kerjasamanya adalah Qatar Airlines meminta video-video promosi Wonderful Indonesia untuk dijadikan bahan promosi penerbangan dan destinasi, Qatar airlines meminta list property atau akomodasi yang high end karena Qatar akan menetapkan indonesia sebagai 5 prime destinasi bagi wisman di Timteng,” ujarnya.
Sebagaimana diketahui, Air Connectivity menjadi salah satu kendala Indonesia dalam mendatangkan dan menjngkatkan jumlah kunjungan wisatawan. Itu sebabnya, Air Connectivity menjadi salah satu program prioritas Kemenpar setelah Go Digital dan Homestay Desa Wisata.
Tiga hal itu akan diselaraskan dengan kapasitas destinasi di 3 greaters (Bali, Jakarta, Kepri) serta 10 top branding dan 10 Top Desinasi sebagai Bali Baru.
Air Connectivity atau akses udara, harus terus digeber. Seats capacity terus diperbesar. Target 2017, sudah harus 4 juta seats. Kolaborasinya sudah dilakukan bersama Kemenhub, Airlines, Airnav, dan Angkasa Pura dan berbagai masakapai di dunia. [Ulung]
WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More
WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More
Leave a Comment