WARTAEVENT.com – Jakarta. Justus Steakhouse, restoran steak dengan kualitas premium, kembali membuka cabang ke-14 di kawasan Asthana Kemang, Jakarta Selatan.
Berlokasi di Jl. Ampera Raya No.1A, Cilandak Timur, Pasar Minggu, restoran ini menghadirkan konsep modern kontemporer yang menyajikan pengalaman kuliner tak terlupakan dengan suasana nyaman dan layanan setara hotel berbintang.
Baca Juga : Membawa Tradisi Sejak 1882, Caffè Vergnano Perkenalkan Cita Rasa Kopi Premium Italia
Restoran berbalut desain modern dan mewah ini menawarkan berbagai menu andalan yang hanya bisa ditemukan di cabang Asthana Kemang, antara lain; Chicken & Hamburg Rice – Perpaduan lezat antara ayam dan burger yang disajikan dengan nasi, menggugah selera.
Kemudian ada mmenu istimewa juga yakni, Florentine Buttered Chicken – Ayam dengan bumbu mentega khas Florentine, menghadirkan cita rasa yang kaya dan menggoda. Patut dicoba juga yaitu menu Beef Parmigiana Surf & Turf – Kombinasi steak daging sapi dan seafood, pilihan sempurna untuk pecinta kuliner kelas atas.
Selain itu, Justus Steakhouse juga menawarkan pilihan minuman unik dan segar untuk menemani santapan kalian, mulai dari; Sarsaparilla Series – Minuman klasik dengan sentuhan modern. Cassavanova – Minuman segar yang siap memberikan pengalaman rasa yang unik.
Bagi kalian penikmat kopi, jangan lupa untuk menyesap minuman yang diberi nama Orange Coffee. Minuman ini hasil perpaduan rasa segar dari jeruk dan kopi. Tidak hanya nikmat, tapi juga mampu memberikan sensasi rasa yang berbeda.
Baca Juga : El Asador Perkenalkan Menu Baru dengan Cita Rasa Otentik Amerika Selatan di Jakarta
General Manager & Sales Justus Steakhouse, Agung Setiadi, Senin (6/1/2025), mengungkapkan bahwa Justus Steakhouse Asthana Kemang dirancang dengan interior yang modern dan elegan, menciptakan suasana hangat dan nyaman bagi pengunjung.
Page: 1 2
WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More
WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More
Leave a Comment