Wartaevent.com – Bekasi. Menutup tahun 2018, Summarecon Mal Bekasi (SMB) menghadirkan rangkaian kemeriahan pergantian tahun dengan hiburan musik yang selalu dinanti. Kali ini, pengunjung diajak untuk memasuki tahun 2019 dalam keseruan event bertajuk “New Year’s Eve 2019 with Kahitna”.
Suguhan penampilan artis hingga fireworks memeriahkan malam pergantian tahun yang akan berlangsung mulai dari pukul 20.00 – 01.00 WIB. Sebanyak 355 tiket yang ditawarkan untuk menikmati rangkaian Tahun Baru telah habis terjual pada H-14 sebelum pelaksanaan acara.
Ugi Cahyono, Center Director Summarecon Mal Bekasi, mengatakan pihaknys mengaku bersyukur karena antusiasme masyarakat Bekasi untuk merayakan malam pergantian tahun di Summarecon Mal Bekasi masih sangat tinggi. Hal ini tentunya tidak lepas dari berbagai kemeriahan yang dihadirkan.
Selain itu beragam wahana yang kita hadirkan di sepanjang 2018 juga mendapatkan sambutan yang sangat baik, mulai dari wahana Sweet Treats, Kidzilla, Festival Kuliner Bekasi (FKB) dan Pasar Senggol, dll. “Kedepannya kami akan terus berinovasi dan membuat sesuatu yang baru untuk membuat pengunjung semakin nyaman di Summarecon Mal Bekasi,” ungkap Ugi Cahyono.
Sejak pukul 19.00 WIB, area The Downtown Walk akan mulai dipadati oleh para pengunjung begitupun dengan para pengunjung yang telah memiliki tiket dapat segera memasuki area acara. Deo Band, menjadi penampil pertama yang sukses mengajak para pengunjung untuk bernyanyi bersama menghangatkan suasana.
Tidak hanya itu aksi enerjik dari para dancer pun turut menambah semangat di area The Downtown Walk. Berbagai kejutan telah disiapkan termasuk kuis interaktif yang membuat para pengunjung turut aktif dalam acara untuk mendapatkan ragam hadiah menarik yaitu voucher belanja SMB.
Sambil menanti pergantian tahun, grup vokal 5 Romeo yang merupakan bentukan dari Yovie Widyanto akan menghibur dengan lantunan suara merdu dan aksi panggung yang atraktif. Menu santap malam spesial mulai dari sajian pembuka, menu utama hingga dessert pun turut melengkapi pengunjung menikmati perayaan malam tahun baru.
Sebagai acara puncak untuk menemani pengunjung menghitung detik pergantian tahun, band Kahitna akan melantunkan lagu-lagu terbaik dalam harmoni suara yang merdu dan aksi panggung menarik. Kahitna akan menghantar para pengunjung untuk memasuki tahun 2019 dengan semangat baru dan pesan cinta untuk sesama melalui lagu-lagunya.
Menutup pergantian tahun, sebanyak 1800 letusan dari Amazing Fireworks akan semakin membuat malam pergantian tahun semakin meriah dan penuh kebahagiaan. [*]
WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More
WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More
WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More
WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More
Leave a Comment