Kemenpar Raih Dua Penghargaan Diajang Anugerah Media Humas 2017
Warta Event – Palembang. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) meraih dua penghargaan Anugerah Media Humas (AMH) 2017 dalam event Humas dan Layanan Publik Expo, yang berlangsung pada tanggal 21-23 November di di Palembang Sport and Convention Centre, Kota Palembang.
M. Iqbal Alamsjah, Kepala Biro Hukum dan Komunikasi Publik Kemenpar, dalam malam penganugerahan yang berlangsung di Novotel Palembang, mengatakan, penghargaan AMH pertama untuk kategori Penerbitan Media Internal, kemudian penghargaan kedua dalam kategori Terfavorit untuk stand pameran.
Ia menambahkan, penghargaan yang diraih Kemenpar dalam ajang AMH 2017 ini mengalami peningkatan dibandingkan pada AMH 2016 di Bandung. “Ajang AMH tahun ini persaingannya sangat ketat diikuti 176 peserta dan hanya melombakan 4 kategori. Sedangkan tahun lalu ada 7 kategori,” kata M. Iqbal Alamsjah usai menerima trophy dan piagam penghargaan AMH 2017.
Kebanggaan lainnya, di ajang AMH 2017 media internal Kemenpar Majalah Ragam Pesona menjadi terbaik pertama. Prestasinya sukses mengalahkan inhouse magazine Kementerian Keuangan yang selalu menjadi langganan juara satu. “Kebanggaan selanjutnya adalah stand Biro Hukum dan Komunikasi Publik Kemenpar menjadi Stand Terfavorit. Tahun lalu hanya juara harapan dua,” ungkap Iqbal.
Gelar terfavorit tidak begitu saja diberikan untuk Kemenpar. Ada indikator pengukurannya. Dan selama 3 hari, tercatat 1.200 pengunjung berinteraksi di stand Kemenpar. Kebanyakan pengunjung ke stand adalah anak muda atau ‘generasi Now’.
Mereka, tertarik dengan berbagai acara yang disajikan seperti mengikuti coaching clinic membuat berita, membuat vlog, membuat website interaktif dan travel fotografi. Serta mengikuti demo masak (kuliner) dan bartender.
“Mereka harus sabar melihat bagaimana proses membuat makanan atau minuman, sebelum akhirnya mendapat kesempatan untuk mencicipi,” tambah Iqbal.
Suasana bertambah seru ketika digelar acara gimmick dengan lomba pasang puzzle Pesona Indonesia dengan hadiah berupa souvernir menarik. Kegiatan ini untuk lebih meningkatkan pemahaman pengunjung terhadap branding Pesona Indonesia.
Sementara itu, Arief Yahya, Menteri Pariwisata, mengatakan, bahwa kedua penghargaan ini sangat penting untuk 3C kehumasan Kemenpar, Calibration, Confidence dan Credibility.
Ajang AMH sendiri, merupakan rangkaian kegiatan Sinergi Aksi Informasi dan Komunikasi Publik (SAIK) yang diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) dan Bakohumas. [Fatkhurrohim]