Categories: Hangout

Kini Cita Rasa Kuliner Basque Country Dapat Dinikmati di Jakarta

wartaevent.com – Jakarta. Dunia kuliner saat ini tengah berkembang sangat pesat, banyak pecinta kuliner yang rela menempuh perjalanan ribuan kilometer tidak hanya untuk menikmati suasananya tetapi juga untuk menikmati makanan lokal khas dari sebuah negara atau kota yang dikunjungi.

Mulai sekarang kita tidak perlu melakukan perjalanan jauh untuk mencoba hidangan otentik dari masakan tertentu karena di Jakarta. Salah satu kuliner yang patut dicicipi dan dieksplorasi adalah masakan Basque, yang berasal dari bagian utara Spanyol. Kuliner Basque dapat dinikmati di Jakarta di restaurant Txoko, yang terletak di Jl. Suryo No. 6, Kebayoran Baru.

Baca Juga : Berdiplomasi Melalui Kuliner di World Forum on Gastronomy Tourism 2019 Spanyol

Bagi yang belum tahu, Negara Basque terletak di sebelah barat Pyrenees, membentang antara perbatasan Prancis dan Spanyol di pantai Teluk Biscay. Basque memiliki bahasa, tradisi dan kulinernya sendiri, lanskap geografis dan budaya yang khas membuat negara ini unik, terutama pada dunia kulinernya.

Makanan selalu menjadi prioritas utama bagi masyarakat Basque Country, dan rasa hormat masyarakat Basque Country terhadap warisan gastronomi dapat dilihat dari antusiasme mereka untuk menemukan ide-ide dan metode baru.

“Masakan Basque terus berkembang, selalu ada penambahkan bahan-bahan, rasa dan teknik baru yang menyempurnakan resep yang telah diwariskan dari generasi ke generasi sejak berabad-abad yang lalu” – Oskar Urzelai

Di tahun 2018, empat dari World’s Top 50 Restaurants berlokasi di Basque Country, yang merupakan rumah bagi hampir tiga puluh restoran berbintang Michelin. Masakan Basque sendiri mengacu pada masakan yang berasal dari Basque Country yang mencakup antara lain marmitako  dan lamb stew, ikan cod, kacang Tolosa, paprika lokal, pintxos, Idiazabal cheese, txakoli, dan sari buah apel khas Basque .

Masakan Basque selalu menggunakan bahan-bahan segar yang tersedia, dan menu yang disajikan musiman dan bisa disesuaikan. Misalnya, Musim Semi adalah waktu untuk yang tepat untuk makan ikan teri dan tenggiri, suckling lamb, Idiazabal cheese, dan petits pois, baby broad, dan lainnya. Untuk musim panas menghadirkan kesegaran tuna putih, sarden, paprika guindilla, tomat atau kacang hijau.

Baca Juga : Dua Kuliner Akulturasi Budaya Ini Pecahkan Rekor MURI

Di Musim Gugur masakan Basque biasanya didominasi oleh aroma daging iris dan sosis, boletus, ziza dan jamur perretxiko, puding hitam. Di Musim Dingin, lebih mudah untuk mendapatkan kacang hitam dari Tolosa, kepiting dan elver, semuanya ditaburi dengan cider dan anggur Txakoli, dan makanan penutup seperti ewe’s sheep curds atau mamia, walnut dan chestnut.

Dengan beberapa pilihan yang paling lezat, salah satu hal paling seru untuk dilakukan adalah mencicipi pintxos dari satu tempat ke tempat lain, dan San Sebastian adalah tempat terbaik untuk mencobanya. San Sebastian adalah pusat kota tua yang sering dipadati oleh pejalan kaki dan jajaran bar dan restoran tradisional. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Amarterra Villas Hadirkan Momen Sakral Bali dalam Autograph Week

WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More

6 hours ago

Tiga Koleksi Perdana Sepatu Basket Kolaborasi Shai dan Converse

WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More

11 hours ago

Golf House Bawa Gaya dan Teknologi Baru di Lapangan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More

11 hours ago

Gabriel’s Coffee Eatery: Meracik Hangatnya Tradisi di Era Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More

14 hours ago

Empat Sahabat “Berlayar” Lewat Burger: Kisah Bun Voyage Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More

20 hours ago

Beasiswa Sang Surya 2025, Harapan Baru Mahasiswa Tempo

WARTAEVENT.com – Jakarta. Senyum merekah di wajah para mahasiswa Politeknik Tempo ketika menerima kabar bahagia menjadi penerima Beasiswa Sang Surya… Read More

2 days ago