Categories: EventLifestyle

Kolaborasi Seni dan Kemanusiaan di Art Jakarta 2024: Lelang Eksklusif untuk RMHC

WARTAEVENT.com – Jakarta. Art Jakarta 2024 kembali menjadi pusat perhatian sebagai ajang seni kontemporer terbesar di Indonesia, dengan sentuhan kemanusiaan yang kental melalui kolaborasi bersama Yayasan Ronald McDonald House Charities (RMHC).

Event yang digelar di JIExpo Kemayoran pada 4-6 Oktober ini tidak hanya menampilkan karya seni dari berbagai seniman terkemuka, tetapi juga mengadakan lelang eksklusif untuk mendukung pembangunan rumah singgah ke-4 RMHC di Kemanggisan, Jakarta Barat.

Baca Juga : Pameran Seni ‘Travel at Home’ oleh Donald Saluling di ARTOTEL Casa Kuningan, Jakarta

Dalam kemitraan ini, para seniman seperti Arifin Neif, Abenk, Muklay, dan Darbotz menyumbangkan karya-karya mereka untuk dilelang di VIP Lounge Art Jakarta. Hasil lelang sepenuhnya akan digunakan untuk pembangunan rumah singgah bagi keluarga pasien anak di Rumah Sakit Jantung Harapan Kita.

Rumah singgah ini akan menjadi tempat tinggal sementara bagi keluarga yang mendampingi anak-anak mereka yang menjalani perawatan penyakit jantung bawaan (PJB), yang hingga kini menjadi salah satu penyebab utama morbiditas dan mortalitas pada anak-anak di Indonesia.

Selain lelang, RMHC juga menghadirkan booth Bear4Love, yang menjual boneka beruang edisi terbatas sebagai bentuk dukungan bagi keluarga pasien. Para pengunjung dapat membeli boneka tersebut, sekaligus berkontribusi dalam upaya penggalangan dana dan meningkatkan kesadaran tentang pentingnya dukungan bagi keluarga pasien PJB.

Baca Juga : Artjog Tahun Ini Hadirkan Pameran Instalasi Bertajuk “Kisah Punah Kita”

dr. Oktavia Lilyasari, Sp.JP (K), Sekretaris Jenderal PP Perki (Perhimpunan Kardiovaskular Indonesia), menyambut baik kolaborasi ini. “Keluarga pasien anak PJB sering kali harus menetap di Jakarta selama masa pengobatan, dan rumah singgah ini akan meringankan beban mereka secara signifikan,” ujar dr. Oktavia.

Page: 1 2

redaksi wartaevent

Leave a Comment

Recent Posts

Enhaiier Corporation Kembali Menggelar Asia Pacific Tourism, Hospitality Summit & Investment

WARTAEVENT.com – Jakarta. Enhaiier Corporation menggelar konferensi pers di Jakarta sebagai bagian dari persiapan menuju event besar Asia Pacific Tourism,… Read More

23 mins ago

Pameran MWWTE 2024: Platform Global untuk Profesional Medis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Medical Wellness World Tourism Expo (MWWTE) 2024 siap digelar pada 15 – 17 November 2024 di Jakarta… Read More

35 mins ago

Archipelago International Tingkatkan Inovasi Terbaru Penjualan Kamar Melalui Arch IBE

WARTAEVENT.com – Jakarta. Archipelago International, memperkenalkan inovasi terbarunya, Arch IBE (Integrated Booking Engine), hari ini, Senin, (7/10/2024), di The Grove Suite… Read More

1 day ago

Xiaomi Resmi Buka Xiaomi Store Pertama di Mall Kota Kasablanka dan Mall Ciputra Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Xiaomi Indonesia terus memperkuat komitmennya dengan menghadirkan pengalaman belanja yang lebih menyeluruh dan inovatif bagi para konsumennya.… Read More

2 days ago

Xiaomi Indonesia Luncurkan Redmi 14C dengan Layar Terbesar dan Desain Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Xiaomi Indonesia kembali mengguncang pasar smartphone dengan merilis Redmi 14C, sebuah perangkat terbaru dalam seri Redmi yang… Read More

4 days ago

ARTOTEL Yogyakarta Persembahkan Pameran Seni “Under the Sun”

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta kembali menjadi wadah bagi seniman lokal untuk mengekspresikan karya seni mereka dengan mempersembahkan pameran seni… Read More

4 days ago