Categories: News

KT&G dan Sangsang Univ Indonesia “Turut Andil” dalam Pelestarian Alam

WARTAEVENT.com – Seoul.  KT&G dan Sangsang Univ Indonesia menjalankan program penanaman pohon bakau secara sukarela di sebuah kawasan ekowisata di Jakarta Utara. Sebanyak 20 orang, termasuk staf KT&G mengikuti program ini.

Lewat program ini, sejumlah sukarelawan menanam pohon bakau demi mengatasi dampak perubahan iklim dan mengurangi risiko banjir di Jakarta. Sebanyak 50 bibit pohon bakau ditanam oleh sukarelawan di lubang lumpur sedalam 50 cm.

BAca Juga : Berkat Program ESG, Perusahaan KT&G Meraih Peringkat Terbaik Ini Programnya

Setelah menanam bibit pohon bakau, sukarelawan juga mengumpulkan sampah di sekitarnya. Sekitar 15 kg sampah berhasil dipungut sukarelawan pada hari tersebut.

Jesi Rizky Anindya, Pegawai KT&G mengatakan, tanggung jawab sosial perusahaan dalam pelestarian alam telah terpenuhi lewat program penanaman pohon bakau secara sukarela. Program ini menjadi momen untuk membersihkan udara dan air di Jakarta.

Farhan, Snggota Kelompok Sukarelawan KT&G Sangsang Univ Indonesia berkomentar, gembira dapat berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan pelestarian alam, termasuk edukasi tentang Sungai Ciliwung dan pelepasan ikan.

Inisiatif filantropi KT&G, Sangsang Univ, ingin meningkatkan pemahaman mahasiswa secara lintas budaya dan peluang mereka mencari pekerjaan. KT&G telah menjalankan Sangsang Univ di Indonesia sejak 2016.

Baca Juga : Untuk Kemanusian, The Alana Hotel dan Neo Hotel Sentul City Selenggarakan Donor Darah Bersama PDDI

Yoon Sik Jung, Chief of Global Headquarter of KT&G menyatakan, sebagai perusahaan yang beroperasi di Indonesia lebih dari satu dekade, selalu menjalankan kegiatan sukarela di wilayah setempat.

“Tujuannya adalah mengatasi perubahan iklim dan pencemaran lingkungan. Selain menanam pohon bakau, kami akan memenuhi tanggung jawab sosial perusahaan melalui beragam kegiatan lain,” pungkas Yoon Sik Jung. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Amarterra Villas Hadirkan Momen Sakral Bali dalam Autograph Week

WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More

5 hours ago

Tiga Koleksi Perdana Sepatu Basket Kolaborasi Shai dan Converse

WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More

10 hours ago

Golf House Bawa Gaya dan Teknologi Baru di Lapangan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More

11 hours ago

Gabriel’s Coffee Eatery: Meracik Hangatnya Tradisi di Era Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More

13 hours ago

Empat Sahabat “Berlayar” Lewat Burger: Kisah Bun Voyage Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More

19 hours ago

Beasiswa Sang Surya 2025, Harapan Baru Mahasiswa Tempo

WARTAEVENT.com – Jakarta. Senyum merekah di wajah para mahasiswa Politeknik Tempo ketika menerima kabar bahagia menjadi penerima Beasiswa Sang Surya… Read More

2 days ago