Categories: News

KT&G dan Sangsang Univ Indonesia “Turut Andil” dalam Pelestarian Alam

WARTAEVENT.com – Seoul.  KT&G dan Sangsang Univ Indonesia menjalankan program penanaman pohon bakau secara sukarela di sebuah kawasan ekowisata di Jakarta Utara. Sebanyak 20 orang, termasuk staf KT&G mengikuti program ini.

Lewat program ini, sejumlah sukarelawan menanam pohon bakau demi mengatasi dampak perubahan iklim dan mengurangi risiko banjir di Jakarta. Sebanyak 50 bibit pohon bakau ditanam oleh sukarelawan di lubang lumpur sedalam 50 cm.

BAca Juga : Berkat Program ESG, Perusahaan KT&G Meraih Peringkat Terbaik Ini Programnya

Setelah menanam bibit pohon bakau, sukarelawan juga mengumpulkan sampah di sekitarnya. Sekitar 15 kg sampah berhasil dipungut sukarelawan pada hari tersebut.

Jesi Rizky Anindya, Pegawai KT&G mengatakan, tanggung jawab sosial perusahaan dalam pelestarian alam telah terpenuhi lewat program penanaman pohon bakau secara sukarela. Program ini menjadi momen untuk membersihkan udara dan air di Jakarta.

Farhan, Snggota Kelompok Sukarelawan KT&G Sangsang Univ Indonesia berkomentar, gembira dapat berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan pelestarian alam, termasuk edukasi tentang Sungai Ciliwung dan pelepasan ikan.

Inisiatif filantropi KT&G, Sangsang Univ, ingin meningkatkan pemahaman mahasiswa secara lintas budaya dan peluang mereka mencari pekerjaan. KT&G telah menjalankan Sangsang Univ di Indonesia sejak 2016.

Baca Juga : Untuk Kemanusian, The Alana Hotel dan Neo Hotel Sentul City Selenggarakan Donor Darah Bersama PDDI

Yoon Sik Jung, Chief of Global Headquarter of KT&G menyatakan, sebagai perusahaan yang beroperasi di Indonesia lebih dari satu dekade, selalu menjalankan kegiatan sukarela di wilayah setempat.

“Tujuannya adalah mengatasi perubahan iklim dan pencemaran lingkungan. Selain menanam pohon bakau, kami akan memenuhi tanggung jawab sosial perusahaan melalui beragam kegiatan lain,” pungkas Yoon Sik Jung. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Paket Spa dan Stacion ‘Spacation’

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut pertengahan tahun dan liburan panjang, ARTOTEL Yogyakarta hadirkan promo “SPACATION” sebagai treatment yang bisa dinikmati para… Read More

19 hours ago

Starlink dari SpaceX Perusahaan Besutan Elon Musk Janjikan Menjelajah ke Pelosok Terpencil

WARTAEVENT.com – Bali. Internet Starlink, layanan internet menggunakan satelit yang dikembangkan oleh SpaceX perusahaan teknologi asal Amerika Serikat milik Elon… Read More

1 day ago

Upacara Segara Kerthi Tandai Pembukaan Konvensi World Water Forum ke-10 di Bali

WARTAEVENT.com - Bali. Filosofi air tampak saat digelarnya upacara Segara Kerthi. Upacara tersebut sebagai bentuk wujud rasa syukur umat manusia dalam… Read More

1 day ago

Loic Fauchon Puji Indonesia Sebagai Tuan Rumah Terbaik Konvensi World Water Forum

WARTAEVENT.com – Bali. Saat membuka penyelenggaraan Konvensi World Water Forum ke-10 di Bali dari tanggl 18-25, Loic Fauchon, Presiden World… Read More

1 day ago

Kali Kedua, adidas Originals dan KoRn Merilis Koleksi Kolaborasi

WARTAEVENT.com – Jakarta. Mengikuti kesuksesan kolaborasi sebelumnya di tahun 2023, adidas Originals dan band metal asal California, KoRn, kembali dengan… Read More

2 days ago

Mangkuluhur ARTOTEL Suite Gelar Pameran Tunggal Karya Seniman Ramrama Bertajuk ‘Harmony’

WARTAEVENT.com – Jakarta. Mangkuluhur ARTOTEL Suites kembali mempersembahkan pameran lukisan tunggal kaya akan warna baru dan menginspirasi bertajuk ‘Harmony, karya… Read More

2 days ago