Warta Vent Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) makin konsisten mempromosikan ‘Wonderful Indonesia’ di pasar Amerika Serikat (USA). Kali ini menggoda Los Angeles Travel & Adventure Show yang dilaksanakan pada tanggal 18 – 19 Februari 2017 di Los Angeles Convention Center di Los Angeles.
Deputi Pemasaran Mancanegara Kemenpar I Gde Pitana didampingi Asisten Deputi Pengembangan Pasar Eropa, Timur Tengah, Amerika dan Afrika Kementerian Pariwisata Nia Niscaya mengatakan, Los Angeles Travel and Adventure Show sendiri merupakan rangkaian dari Travel Show yang juga diselenggarakan di beberapa kota di Amerika Serikat seperti Washington DC, San Fransisco, Philadephia, Chicago, San Diego, dan Dallas.
”Kemenpar memilih event yang berlangsung di Los Angeles karena merupakan kota yang memiliki konektifitas nomer satu terbanyak ke destinasi Indonesia. Event ini sangat strategis untuk mempromosikan destinasi Indonesia mengingat skala pameran tahun ini diprediksikan akan dihadiri 130.000 orang pengunjung dan diikuti oleh 3.000 industri yang berasal dari lebih dari 100 negara,” beber Pitana.
Menurut Nia, transaksi yang dihasilkan oleh Travel Shows ini diperkirakan mencapai 606 juta USD per tahun. Kemenpar dalam partisipasinya tahun ini all out dalam kegiatan branding, advertising dan selling. Selain penjualan paket dan memperkenalkan destinasi, imbuh Nia, dalam pameran LA Travel Adventure Show 2017 untuk meningkatkan branding Wonderful Indonesia.
”Untuk meningkatkan kegiatan selling, Kemenpar merencanakan bekerjasama (Joint Promotion) dengan Singapore Airlines dimana akan dijual tiket dengan Special Rate ke destinasi Indonesia yang akan dipublikasikan dalam bentuk iklan.
Dalam event ini Kemenpar juga akan mempublikasikan advertising joint promotion dengan SQ di media cetak dan online. Rangkaian kegiatan branding, advertising, dan selling diharapkan akan mampu menjadi trigger bagi wisman USA untuk memilih Indonesia sebagai destinasi wisata pilihan,” tandasnya.
Saat ini memang promosi pariwisata gencar dilaksanakan pada awal tahun mengingat waktu puncak kedatangan wisatawan mancanegara (wisman) Amerika ke Indonesia pada umumnya berkisar di bulan Juni – Agustus dan bulan Desember.
Untuk mendorong peningkatan jumlah Wisman dari USA Kemenpar juga merencanakan untuk berpartisipasi di Seatrade Cruise Global pada bulan Maret, IMEX America pada bulan Oktober, dan DEMA Show pada bulan November.
Pasar Amerika merupakan 10 pasar utama pariwisata Indonesia yang menunjukan potensinya dengan peningkatan wisman sejumlah 251,221 pada 2015. Pada tahun 2016 target untuk pasar Amerika adalah sebesar 310.000. Sepanjang tahun 2017 diharapkan mencapai 380.000 orang kunjungan. [Fatkhurrohim]
WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More
WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More
Leave a Comment