Lakukan 4 Kegiatan Seru Ini di Hari Musik Dunia
Coba Cara Baru Dengarkan Musik
Jika kamu terbiasa mendengarkan musik dari smartphone menggunakan platform musik favorit, mungkin ini saatnya kamu mencoba cara baru menggunakan device lain, contohnya vinil.
Alat satu ini bisa memberikanmu sensasi merasakan artwork secara lebih mendetail yang terdapat dalam musiknya. Cara lain, kamu juga bisa mengunjungi kafe yang menampilkan live music, suasananya dijamin seru.
Baca Juga : Ukulele Batik Ini Menjadi Buruan Kolektor di Event NAMM di Amerika Serikat
Carilah acara yang menghadirkan line up musisi terbaik tanah air agar industri musik tanah air semakin maju. Agar makin maksimal, ekspresikan diri melalui berbagai koleksi aksesoris dari PAGi Jewelry dan persiapkan segala kebutuhanmu menggunakan tas dari Exsport atau Bodypack agar menonton konser tetap nyaman dan trendi.
Ciptakan Playlist Pribadi
Pernahkah kamu membayangkan kalau hidupmu memiliki soundtrack-nya tersendiri layaknya di film-film? Bukan hal yang mustahil, kamu bisa membuat koleksi playlist sendiri yang bisa kamu dengarkan sesuai dengan mood maupun aktivitas tertentu.
Baca Juga : Kalian Pecinta K-Pop, Wajib Kenal Program P3K dari Resso
Contohnya, buatlah playlist bernuansa energik yang cocok untuk kamu dengarkan ketika berolahraga. Tak hanya itu, buatlah playlist khusus ketika kamu sedang dalam perjalanan atau commute.