Event

LSPR AI Festival 2025: Kolaborasi Cerdas untuk AI yang Kreatif dan Bertanggung Jawab

Tak hanya itu, ada juga pameran karya mahasiswa, pertunjukan seni yang menggabungkan manusia dan mesin, serta kompetisi video AI yang menampilkan ide-ide segar dari talenta muda.

Festival ini juga mendapat dukungan dari pemerintah. Aju Widya Sari, Direktur Kecerdasan Artifisial dan Ekosistem Teknologi Baru, Kementerian Komunikasi dan Digital, menekankan pentingnya literasi AI.

Baca Juga : Jejak Berdaya LSPR: Menghidupkan Harapan dari Gang Sempit Kampung Bedeng

“AI berpotensi menyumbang hingga USD 366 miliar terhadap PDB Indonesia. Potensi ini hanya bisa tercapai bila kita memiliki SDM yang terampil sekaligus beretika,” tegasnya.

Sementara itu, Dendy Muris, Head of LSPR CAICT, mengingatkan bahwa inti transformasi teknologi tetaplah komunikasi. “AI bukan untuk menggantikan manusia, melainkan mendampingi dan memperkuat kapasitasnya. Prinsip etis dan inklusif selalu jadi pijakan kami,” ujarnya.

Bagi mahasiswa, pengalaman di festival ini terasa membuka cakrawala baru. Della Mellianie Hery, mahasiswa LSPR Fakultas Ilmu Komunikasi, mengaku mendapat banyak inspirasi.

“Di sini saya belajar bahwa mahasiswa tidak cukup hanya jadi pengguna teknologi. Kami harus menjadi pencipta yang bisa mengarahkan perkembangan AI ke jalur yang positif dan bermanfaat,” katanya penuh semangat.

Baca Juga : Tahun Ini, LSPR Memberikan Penghargaan ke 31 Alumni dan 11 Mitra Perusahaan

Kehadiran LSPR AI Festival 2025 bukan sekadar acara, melainkan momentum kolektif untuk melihat AI sebagai mitra dalam membangun masa depan.

Sebuah masa depan yang lebih inklusif, adil, dan penuh imajinasi, di mana teknologi tidak hanya menggerakkan perubahan, tapi juga menjaga nilai kemanusiaan. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Wartamedia Network WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029Vb6hTttLSmbSBkhohb1J Pastikan kalian  sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Page: 1 2

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Thamrin Tawarkan Promo Direct Gift dengan Keuntungan Eksklusif

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Thamrin – Jakarta kembali menghadirkan promo spesial bagi tamu yang melakukan pemesanan kamar secara langsung. Melalui… Read More

3 days ago

Ratusan Peserta Meriahkan Poland–Indonesia Friendship Walk di Jakarta

WARTAEVENT.com - Jakarta. Penyelenggaraan Poland–Indonesia Friendship Walk meramaikan area Car Free Day Jakarta pada Minggu, (16/11/2025) sebagai bagian dari rangkaian… Read More

3 days ago

Vivere Hotel Hadirkan Semarak Akhir Tahun Bernuansa Budaya

WARTAEVENT.com – Jakarta. Menutup tahun 2025, Artotel Wanderlust menghadirkan program spesial bertajuk Semarak Akhir Tahun, sebuah rangkaian perayaan yang merangkul… Read More

3 days ago

Presiden Tegaskan Peran PTS di Era Indonesia Emas 2045

WARTAEVENT.com – Jakarta. Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) menggelar Rembug Nasional sekaligus Pelantikan Pengurus APTISI Pusat Periode 2025–2030 di… Read More

4 days ago

Ritual Harmonic Release, Meditasi Kota yang Menenangkan Jiwa

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah ritme Ibu Kota yang tak pernah melambat, ARTOTEL Harmoni Jakarta menghadirkan ruang sunyi yang terasa… Read More

5 days ago

Rasakan Pesona Arabia: Travel Fair yang Bikin Hatimu Terpesona

WARTAEVENT.com – Jakarta. Suasana Main Atrium, Gandaria City, Minggu, (16/11/2025), mendadak berubah menjadi potongan kecil Arabia: ada nuansa hangat, beraroma… Read More

5 days ago