Categories: Lifestyle

LSPR – Jakarta Akan Menggelar “Arkadewi” Pementasan Teater Dengan Rasa Kekinian

wartaevent.com – Jakarta. Para penikmat pertunjukan seni teater bakal mendapatkan perspektif berbeda ketika akan menonton “Arkadewi” yakni teater musical yang akan disuguhkan oleh para mahasiswa London School of Public Relations – Jakarta (LSPR – Jakarta) pada tanggal 6 – 7 Agustus 2019 mendatang di The Amani Palladium Theatre, LSPR – Jakarta Transpark, Bekasi.

Suguhan yang diklaim sebagai sesuatu yang original ini akan menjadi “rasa baru” dalam pentas teater di tanah air. Arkadewi, akan menyadur dua cerita rakyat dari tanah Jawa Tengah. Joko Tarub dan Banyuwangi, akan menjadi latar belakang menarik dari teater yang dipersembahkan para mahasiswa jurusan Performing Arts Communication (PAC) kelas 20-1B.

Baca Juga : LSPR Jakarta Sukses Menggelar Performing Arts Communication

Veronica Sanputri, Produser Arkadewi, usai jumpa pers hari ini Jum’at (05/07/2019) di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta, mengatakan, pementasan Arkadewi akan menyuguhkan sesuatu yang original dan kreatif. Latar belakang cerita rakyat Joko Tarub dan Banyuwangi akan dikonsep secara tradisional dan sedikit sentuhan ala broadway di koreografinya.

“Cerita rakyat Joko Tarub dan Banyuwangi tidak kita sadur sepenuhnya. Dua cerita rakyat ini kita ambil beberapa alurnya saja untuk kemudian kita kreasikan dengan selera kekinian. Konsep teater yang kita sajikan pun memadukan antara teater tradisional, modern dan ada rasa broadway di koreografinya. Selanjutnya, untuk musik pun kita aransemen sendiri,” ungkap Veronica.

Serafine, Sutradara Arkadei mengatakan, Arkadewi adalah pertunjukan teater musikal kombinasi tradisional dan modern yang mengangkat tema budaya, khususnya cerita rakyat dari Jawa Tengah. “Kami ingin mengangkat cerita rakyat. Sebab, banyak cerita rakyat yang tak kalah menarik untuk ditampilkan dan dikembangkan,” tambah Serafine.

Ditambahkan oleh Novita, Tim Penulis Naskah, menegaskan, ini menjadi kali pertama bagi mahasiswa LSPR – Jakarta membuat teater musical dengan konsep original yang mengangkat tema kebudayaan. Dengan harapan teater ini dapat menginspirasi banyak orang.

Baca Juga : LSPR Film Week Ajang Penghargaan Di Bidang Entertainment

“Semoga pertunjukan ini menginspirasi kaum muda yang berkecimpung dalam dunia teater. Bahwa untuk memulai sesuatu yang baru itu adalah hal yang terbaik. Memang tidak mudah, tetapi kita pasti akan terus belajar seiiring berjalannya waktu,” terang, Novita.

Sementara itu, Sobar Budiman, Dosen PAC, LSPR – Jakarta, menyebut, dunia pertunjukan teater terus berkembang. Dulu, teater hanya terbagi menjadi dua yakni teater tradisional dan teater modern. Namun kini sudah mulai berkembang pula teater tubuh. Sedangkan teater musikal, akan berkembang menjadi seuatu yang berbeda dan menarik. Dan, teater musikal ini belum pernah ada dan ditemukan di kampus lain. Cuma ada di LSPR – Jakarta. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

SunBite Sunday #4 di de Braga by ARTOTEL: Festival Kuliner Eco-Friendly dengan Brand Lokal

WARTAEVENT.com – Bandung. Setelah sukses menarik lebih dari 4.050 pengunjung dalam event sebelumnya, SunBite Sunday kembali hadir dengan edisi ke-4… Read More

1 day ago

Klaten Etno Jazz Sawah 2024: Festival Musik yang Menyatukan Alam dan Kearifan Lokal di Tengah Sawah

WARTAEVENT.com – Klaten. Festival Klaten Etno Jazz Sawah 2024 sukses digelar di Desa Ponggok, Polanharjo, Klaten, Minggu, (17/11/2024). Dengan latar… Read More

1 day ago

Bertemu di ASEAN Youth Fellowship 2024, 44 Pemimpin Muda Berkolaborasi untuk Masa Depan

WARTAEVENT.com – Singapura. Sebanyak 44 pemimpin muda dari 10 negara anggota ASEAN serta Timor-Leste – yang untuk pertama kalinya berpartisipasi… Read More

1 day ago

Pakuwon Mall Bekasi Jadi Pusat Perbelanjaan Terlengkap di Kota Bekasi

WARTAEVENT.com – Bekasi. Pakuwon Mall Bekasi, mal terbaru yang dikelola oleh PT Pakuwon Jati Tbk melalui anak perusahaannya PT Grama… Read More

1 day ago

Kampanyekan #BalikinSenyum Polident Meningkatkan Akses Perawatan Gigi Tiruan di Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Polident, merek perawatan gigi tiruan meluncurkan kampanye #BalikinSenyum dengan dua inisiatif utama yang bertujuan untuk meningkatkan akses… Read More

1 day ago

HARRIS Day 2024: “FINAL LAP” Rayakan Gaya Hidup Sehat di Bandung, Bali, dan Batam

WARTAEVENT.comm – Bandung. HARRIS Hotels, kembali menghadirkan annual event olahraga lari bertajuk HARRIS Day. Tahun ini bertemakan "FINAL LAP", dan… Read More

3 days ago