LV8 Resort Hotel Bali Meriahkan Earth Hour dengan Beragam Aktivitas Ramah Lingkungan
WARTAEVENT.com – Bali. LV8 Resort Hotel Bali kembali menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian lingkungan dengan berpartisipasi dalam gerakan global Earth Hour.
Event tahunan ini merupakan inisiatif dunia untuk mengurangi konsumsi energi dengan memadamkan lampu secara serentak, dan LV8 Resort Hotel Bali turut berpartisipasi dengan rangkaian kegiatan ramah lingkungan yang melibatkan para tamu dan karyawan hotel.
Baca Juga : Mengurangi Perubahan Iklim, Meruorah Komodo Labuan Bajo Gelar Earth Hour
Rangkaian event dimulai dengan kegiatan bersih-bersih pantai. Kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen LV8 Resort Hotel untuk menjaga kebersihan lingkungan, terutama pantai yang menjadi salah satu daya tarik utama di Bali.

Setelah kegiatan bersih-bersih pantai, dilanjut dengan aktivitas ramah lingkungan untuk anak-anak di Vue, restoran yang ada di LV8 Resort Hotel. Dalam kegiatan ini, anak-anak diajak untuk berkreasi menggunakan bahan-bahan daur ulang, seperti gelas kertas, sedotan bekas, dan kulit jagung kering yang diubah menjadi mainan edukatif dan bunga buatan.
Baca Juga : Berpartisipasi dalam Earth Hour dan Hari Raya Nyepi Komitmen Hard Rock Hotel Bali Untuk Bumi Lebih Baik
Selain itu, anak-anak juga membuat permainan Windmill Spin dari kardus daur ulang, dengan hadiah menarik bagi yang berhasil. Aktivitas ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran akan pentingnya keberlanjutan sejak usia dini dan memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk belajar dengan cara yang menyenangkan.