Categories: News

Manfaat Teknologi Digital untuk Pengembangan Budaya

WARTAEVENT.COM, Kab. Pamekasan – Teknologi digital telah menawarkan banyak hal positif bagi penguatan budaya. Kemudahan akses informasi serta data yang dapat disajikan, dapat menjadi penuntun melihat berbagai kehidupan dan budaya pada masa lalu serta upaya untuk mempersipakan masa depan.

“Teknologi digital sudah menjadi bagian dari kehidupan dan menjadi dasar kebutuhan bagi banyak orang. Saat ini yang harus dilakukan adalah bagaimana tetap bisa menempatkan budaya ditengah kondisi tersebut,” kata Ach. Dafid, Ketua Jurusan Teknik UNIBA Madura dalam webinar Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 untuk wilayah Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Rabu (15/9/2021).

Lanjutnya, berkembangnya internet dan digitalisasi, upaya edukasi budaya tetap dapat dilakukan. Hal tersebut juga memberikan keuntungan dengan dihapusnya batasan fisik untuk menakses berbagai informasi mengenai budaya dan sejarah.

“Yang harus diperjuangkan adalah bagaimana membuat konten yang menghadirkan pengalaman mengeksplorasi budaya yang menarik. Sehingga konten untuk edukasi budaya dapat menjadi salah satu hal utama yang diakses masyarakat,” paparnya.

Menurutnya, pemanfaatan teknologi menjadi salah satu hal yang paling relevan dan dapat diterima dengan luas dalam penyebaran sekaligus mempertahankan budaya suatu negara.

“Melalui teknologi digital, kita dapat menarik lebih banyak perhatian masyarakat dari berbagai tempat akan budaya yang kita miliki,” ujarnya.

Ia menjelaskan, saat ini generasi muda merupakan segmen yang paling penting dapat diberikan kesempatan dan akses menikmati, sekaligus mempelajari budaya. Dengan teknologi upaya penyampaian tersebut dapat dilakukan dengan berbagai tampilan yang lebih menarik, kreatif dengan konten yang dapat tetap bernilai budaya tinggi.

“Teknologi digital melalui internet bisa menjadi solusi bila dikambangkan dengan tepat. Bersamaan dengan itu, edukasi budaya juga dapat disertakan sebagai konten edukasi,” tuturnya.

Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (KemenKominfo) bersama Siberkreasi. Webinar wilayah Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Rabu (15/9/2021) juga menghadirkan pembicara, Sari S. Riana (CEO at PT NAP Committee of Ind Chamber of Commerce (Kadin) Committe of Ind Hotel Association of DKI Jakarta (PHRI DKI)), Dr. Vera Suryani (Ketua Lab. Forensic and Network Security), Moh. Kamilus Zaman (Dosen UIN Maliki Malang), dan Adinda Adia Putri (Medical Doctor) sebagai Key Opinion Leader.

Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital melibatkan 110 lembaga dan komunitas sebagai agen pendidik Literasi Digital. Kegiatan ini diadakan secara virtual berbasis webinar di 34 Provinsi Indonesia dan 514 Kabupaten.

Kegiatan ini menargetkan 10.000.000 orang terliterasi digital pada tahun 2021, hingga tercapai 50 juta orang terliterasi digital pada 2024. Berlandaskan 4 pilar utama, Budaya Bermedia Digital (Digital Culture), Aman Bermedia (Digital Safety), Etis Bermedia Digital (Digital Ethics), dan Cakap Bermedia Digital (Digital Skills) untuk membuat masyarakat Indonesia semakin cakap digital.

redaksi wartaevent

Leave a Comment

Recent Posts

HARRIS Day 2024: “FINAL LAP” Rayakan Gaya Hidup Sehat di Bandung, Bali, dan Batam

WARTAEVENT.comm – Bandung. HARRIS Hotels, kembali menghadirkan annual event olahraga lari bertajuk HARRIS Day. Tahun ini bertemakan "FINAL LAP", dan… Read More

6 hours ago

Sambut Tahun Baru Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta Hadirkan Malioboro Street Food Festival

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut datangnya Tahun Baru 2025, Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta kembali menghadirkan event spektakuler bertajuk "Malioboro… Read More

7 hours ago

ASDP Indonesia Ferry Catat 2,59 Juta Pengguna di Aplikasi Ferizy, Layanan Digitalisasi Perkuat

WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) semakin memperkuat komitmennya dalam meningkatkan layanan digitalisasi pemesanan tiket online melalui aplikasi… Read More

7 hours ago

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

23 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

2 days ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago