Event

Mengenal Lebih dalam Evolusi Arak, Hard Rock Hotel Bali Menggelar ‘Arak Fest’

WARTAEVENT.com – Bali. Guna menggali dan memperdalam kekayaan sejarah dan evolusi minuman beralkohol Bali, Arak, yang mengalami metamorphosis luar biasa dalam beberapa tahun terakhir, Hard Rock Hotel Bali menggelar Arak Fest untuk kali pertamanya.

Event yang berlangsung pada bulan lalu ini mendapat dukungan penuh dari Elizabeth International dan produsen Arak lokal. Event Arak Fest ini piun merupakan upaya peningkatan branding dari pembuat arak Bali setelah disahkan oleh Gubernur pada (29/1/2020) lalu.

Baca Juga : MO BAR Mandarin Oriental Singapura Bawa Empat Menu Koktail Mixology Berpadu dengan Arsitektur Singapura

Arak Fest bertujuan untuk mendidik calon pelaku bisnis perhotelan muda tentang nilai Arak Bersertifikat, menekankan bagaimana arak yang terdaftar dapat bersaing dengan minuman beralkohol impor lainnya.

Sebanyak 200 mahasiswa yang hadir diundang untuk menerima wawasan dari pakar minuman Arak Bali. Selain itu, sejumlah produsen Arak Bali juga menampilkan beberapa demonstrasi dan penampilan mixologist Borti Jessika.

Baca Jugaa : Master Tequila Karina Sánchez, Datang Ke Indonesia Berbagi Pengetahuan Tequila untuk Dunia

Ida Bagus Rai Budarsa, pemilik Dewi Sri Arak yang juga merupakan pemilik Hatten Winery, Dedi Pageriawan dari Selaka Arak, dan Ketut Darmayasa, Ketua IFBEC Nasional berbagi wawasan mereka mengenai produksi, branding, dan penjualan Arak, menjelaskan tantangan-tantangan yang ada dan kesuksesan minuman tradisional Bali ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *