Categories: Event

Menjadi Rangkaian Event KTT ASEAN, Begini Konsep dan Lokasi ‘Pesta Rakyat’ di Labuan Bajo

WARTAEVENT.com – Labuan Bajo. Event ‘Pesta Rakyat’ yang akan menjadi rangkaian penyelenggaraan KTT ASEAn di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Shana Fatina, Direktur Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF), dalam keterangannya, Sabtu (29/04/2023) mengatakan, Pesta Rakyat akan digelar di sela-sela KTT ASEAN 2023, di antaranya street carnival, Festival Goa Batu Cermin, SMEs Hub, serta event pendukung lainnya.

Baca Juga : Ketua Dekranasda Provinsi NTT Ungkap 12 Motif Tenun untuk Kepala Negara Delegasi KTT ASEAN

“Pesta Rakyat ini terdiri dari bazar kuliner, pertunjukan musik dan budaya, serta fashion show. Kehadiran side event ini ditujukan untuk melibatkan masyarakat lokal secara aktif, salah satunya melalui dukungan ekosistem kreatif atau UMKM di Labuan Bajo,” kata Shana.

Shana menambahkan, seluruh event tersebut melibatkan masyarakat lokal secara aktif sebagai upaya mengakomodir antusiasme masyarakat melalui dukungan ekosistem kreatif dan UMKM di Labuan Bajo.

Ekosistem tersebut antara lain sanggar-sanggar budaya lokal setempat, para seniman, hingga para pelajar sekolah. Harapannya, keterlibatan masyarakat secara aktif akan memberikan dampak ekonomi yang positif bagi masyarakat Labuan Bajo.

Pesta Rakyat pun menghadirkan program ASEAN Youth yang akan melibatkan 22 anggota delegasi dari negara-negara ASEAN. Para peserta akan melakukan live on board, dialog dengan ASEAN Leaders, dan diskusi dengan pemuda lokal untuk lebih membumikan urgensi ASEAN di kalangan pemuda.

Baca Juga : Jaring Wisatawan Vietnam, Indonesia Ikuti Pameran Pariwisata Vietnam International Travel Mart

Rangkaian kegiatan akan digelar di sejumlah lokasi di sekitar Labuan Bajo. Street Carnival misalnya diadakan di Lapangan Waesambi, Festival Goa Batu Cermin di Goa Batu Cermin, dan SMEs Hub di Waterfront Kampung Ujung. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

12 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

1 day ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago

ADWI 2024 Mendorong Pariwisata Inklusif dan Berkelanjutan, Catat Ini Para Pemenangnya

WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More

4 days ago

Malam ADWI 2024: Menpar Widiyanti Sebut Desa Wisata Ujung Tombak Pariwisata Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More

4 days ago

ADWI 2024: Pameran Kreativitas Desa Wisata Digelar di Kawasan Car Free Day

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More

4 days ago