Hangout

Menjelajahi Rasa Otentik 5 Kuliner Khas Joglosemar dan Suramadu dari Dapur Solo

WARTAEVENT.com – Jakarta. Seperti halnya kota-kota besar di pulau Jawa seperti Jogjakarta, Solo, Semarang (Joglosemar), Surabaya dana Madura (Suramadu) pun memiliki kuliner ikonik yang layak untuk dicecap. Dapur Solo menyajikan beragam menu ontentik tersebut.

Sebagaimana diketahui, kuliner pun telah menjadi identitas budaya di tiap daerah karena memiliki cita rasa yang khas dan unik. Oleh karena tahun ini tidak boleh kembali mudik, kalian dapat klangenan rasa bersama Dapur Solo yang telah eksis sejak tahun 1988 untuk menikmati kuliner khas Joglosemar dan Suramadu.

Baca Juga : 3 Resep Kuliner Lezat Menyambut Idul Fitri Ala Chef Arnold

Donny H. Kusuma, Marketing Brand Manager Dapur Solo mengatakan, pihaknya menghadirkan program Jelajah Wisata Kuliner Joglosemar dan Suramadu untuk lebih mendekatkan masyarakat Indonesia dengan ragam sajian khas daerah Joglosemar dan Suramadu yang otentik dan bikin kangen.

Meski nun jauh dari daerah tersebut, kalian tetap dapat loh menikmati kuliner beserta suasana khas Jawa. “Bekerja sama dengan ShopeePay kami menghadirkan voucher cashback hingga 100% dalam ShopeePay Mantul Sale dari tanggal 25 – 27 Mei 2021 mendatang dan 6.6 ShopeePay Mid Year Deals pada 28 Mei – 9 Juni 2021,” katanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *