WARTAEVENT.com – Purwokerto. Retrolovers pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya kopi, banyak yang bilang sehari tidak minum kopi rasanya seperti hidup tanpa tujuan atau pahitnya kopi tidak sepahit hidupku.
Namun itu hanya istilah saja karena pada realitanya banyak sekali para pencinta kopi dan para pecinta kopi ini tidak mengenal umur. Banyaknya pecinta kopi ini bisa di lihat dari banyaknya Coffee Shop yang bermunculan dengan macam – macam menu kopi yang di andalkan.
Baca Juga : Suntikan Raksasa Kopi Itu Bernama Aeropress
Dengan adanya ritme seperti ini Meotel Purwokerto by Dafam bersama dengan salah satu coffee shop yaitu bens kopi, kopi salem, dan di dukung oleh Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi Jawa Tengah memberikan apresiasi kepada barista dan brewer untuk dapat menampilkan keahlian mereka dalam meracik kopi.
Apresiasi terhadap barista – brewer ini diwujudkan dalan event Aeropress Championship dengan tema “Kopi, Barista, Brewer dan Pertumbuhan yang Bernilai”. Tema ini dimaksudkan ada perkembangan, pertumbuhan dan nilai tambah yang diberikan industri kopi ke masyarakat dan mendongkrak perekonomian nasional.
Aeropress Championship ini akan dilaksanakan pada Minggu, (12/12/2021) mendatang di BUDS Sky Lounge Meotel Purwokerto by Dafam dari pukul 08.00 – 20.00 WIB.
Cara untuk mengikuti Aeropress Championship ini adalah dengan melakukan pendaftaran, biaya pendaftarannya sebesar Rp350.000 dengan benefit Kaos, Sertifikat dan Kopi. Pendaftaran langsung bisa menghubungi panitia kami Mas Widi dengan No HP 0812 2523 5245.
Baca Juga : Pengen Jadi Home Brewer, Ini Alat Seduh Wajibnya
Para Pemenang Aeropress Championship akan mendapat hadiah, juara akan mendapatkan Rp2.000.000 dan sertifikat, juara 2 Rp1.500.000 dan sertifkat kemudian juara 3 Rp1.000.000 dan Sertifikat.
Para Juri Aeropress Championship ini terdiri dari 6 Juri yaitu Titik Rahma dari Kota Surabaya, Echi Mahardika dari Kota Jogjakarta, Qieqie Biant dari Kota Jogjakarta, Shanty dari Kota Purwokerto, Hanse dari Kota Banjarnegara dan Tika Syamsuri dari Kota Solo.
Baca Juga : Belum Pernah Nyeduh Kopi di Rumah, Panduan Ini Sangat Membantu Untuk Para Pemula
Event ini juga terbuka untuk umum dengean biaya tiket masuk sebesar Rp30.000 dengan benefit Snack dan Air Minum. [*]
WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More
WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More
WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More
WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More
Leave a Comment