Categories: Lifestyle

Mie Instan A la Korea Ini Dapat Jadi Makanan Selama DiRumahAja

wartaevent.com – Jakarta. Setelah merebut perhatian pasar dengan meluncurkan varian goreng pedas pada pertengahan tahun lalu, kini Mie Sedaap kembali berinovasi dengan menghadirkan varian kuah pedasa la ramyun Korea dalam Mie Sedaap Selection Korean Spicy Chicken dan Korean Spicy Soup.

Kehadiran 2 varian Mie Sedaap Selection a la Korea ini merupakan inovasi terbaru yang diadaptasi dengan tren pasar demi menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia khususnya penggemar cita rasa pedas. 

Baca Juga : Ini Penyebab Videotron “Ungu” di SCBD Jadi Viral

Mie Sedaap Korean Spicy Chicken dan Korean Spicy Soup dapat menjadi pilihan santapan yang tepat saat #DiRumahAja.

Jane Margaretha, Brand Manager Mie Sedaap mengatakan, beberapa tahun ini pihaknya melihat bahwa KPOP merupakan fenomena yang sangat menarik karena perkembangannya begitu pesat dan peminatnya juga banyak dari seluruh lapisan masyarakat.

Hal ini menginspirasi mie Sedaap untuk berinovasi menghadirkan varian terbaru ditengah masa pandemi seperti saat ini, dimana banyak masyarakat yang menghabiskan waktu #dirumahaja.

“Kami percaya bahwa Mie Sedaap Korean Spicy Chicken dan Korean Spicy Soup dapat menjadi pilihan santapan yang tepat karena memiliki cita rasa yang khas serta sensasi pedas yang nikmat,” tambah Jane Margaretha.

Pedasnya Dapat Diatur

Mie Sedaap varian terbaru ini level pedasnya dapat diatur sesuai selera.

Seluruh varian Mie Sedaap K-Spicy hadir baik dalam kemasan bungkus maupun cup agar lebih mudah dinikmati kapan saja dan dimana saja. Selain itu, varian Mie Sedaap ini juga menjadi pelopor pertama mi instan yang level pedasnya dapat diatur sesuai selera. 

“Mie Sedaap Selection Korean Spicy Chicken dan Korean Spicy Soup memiliki tekstur mie yang menyerupai tekstur mi instan Korea, yakni tebal dan kenyal. Selain itu, varian ini juga menjadi varian mi instan pertama yang tingkat pedasnya bisa diatur sesuai selera,” tambahnya.

Baca Juga : Asian Food Network, Merilis Website Berbahasa Indonesia dan Malaysia

Khusus untuk varian kuah, Mie Sedaap Selection Korean Spicy Soup hadir dengan kuah pedasnya yang kental layaknya Korean Ramyun sehingga cocok untuk menghangatkan suasana kalian.

Mie Sedaap Selection Korean Spicy Chicken dan Korean Spicy Soup bisa didapatkan dengan mudah baik melalui channel online di e-commerce maupun channel offline seperti minimarket dan supermarket terdekat. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Swiss-Belresort Dago Hadirkan Liburan Akhir Tahun Spektakuler

WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More

10 minutes ago

Rooftop 90’s Party: Malam Tahun Baru Penuh Nostalgia Bersinar

WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More

2 hours ago

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

1 day ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

1 day ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago