Categories: Event

Musim Libur Sekolah, Mall Pluit Village Hadirkan Sponge Bob dan Patrick

Wartaevent.com, Jakarta- Pluit Village kembali memeriahkan masa liburan sekolah dengan menghadirkan karakter kartun Spongebob Squarepants. Dua tokoh dari kota bawah laut “Bikini Bottom” akan menemani liburan sekolah Anda dari 8 Juni – tanggal 8 Juli 2018. Dengan megusung tema “Summer Fun”, karakter Spongebob Squarepants dan Patrick akan mengajak anak anaj untuk merasakan petualangan musim panas ini.

Menambah suasana kota Bikini Bottom, Pluit Village menghadirkan juga rumah nanas yang menjadi ikon rumah Spongebob. Tidak hanya itu, wahana kids playground juga tersedia bagi anak-anak usia 3-10 tahun hanya dengan Rp30.000 (weekday) dan Rp 50.000 (weekend). Dengan harga ramah dikantong anak-anak bisa menikmati serunya bermain papan luncur, wall climbing hingga jembatan goyang di kota Bikini Bottom. Di tambah dengan dekorasi panggung yang lengkap dengan mercusuar serta jangkar raksasa.

Kemudian masih di tambah dengan photobooth yang menggambarkan suasana kehidupan bawah laut. Jadi anak-anak dapat merasakan kota Bikini Bottom yang sesungguhnya. Tentunya ini akan menjadi momen keceriaan yang tak terlupakan untuk keluarga. Untuk pecinta spongebob jangan sampai ketinggalan, ada pernak pernik spongebob yang dapat di beli di retail area. Tidak hanya itu, bagi pemilik aplikasi OVO dapat menikmati harga khusus dalam membeli tiket masuk wahana ini, hanya dengan Rp20.000 (weekday) dan Rp40.000 (weekend).

Kehadiran Patrick di Pluit Village juga untuk peratama kalinya mengenalkan kostum barunya yang akan dikenakan pada kegiatan Meet & Greet. SpongeBob dan Patrick hadir pada setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 16:00 WIB dan pukul 19:00 WIB. Pengunjung dapat mengabadikan momen foto bersama kedua karakter tersebut di photo booth yang disediakan Pluit Village.

Untuk mengisi kegiatan liburan tahun ini, selain SpongeBob dan Patrick, Pluit Village juga menyiapkan beragam aneka lomba menarik untuk menambah kreatifitas anak anak seperti Jellyfish Costume Competition pada tanggal 17 J uni, 24 Juni, 1 J uli dan 8 Juli pukul 17:30 WIB, Face Painting Competition pada tanggal 16 Juni, 23 Juni, 30 Juni dan 7 Juli pukul 17:30 WIB, dan Jellyfish Hunt pada tanggal 15 Juni, 22 Juni, 29 Juni dan 6 Juli pukul 16:00 WIB.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Pluit Village mengajak para pengunjung untuk berbagi dan menyumbangkan barang berupa mainan atau pakaian yang masih layak pakai. Bagi setiap pengunjung yang menyumbang akan mendapatkan 1 buah sticker dan 1 buah pin bergambar SpongeBob & Patrick.

Anderson Chong selaku Mall Director Pluit Village mengatakan, “Liburan sekolah menjadi momentum penting bagi Pluit Village. Untuk itu tahun ini kami menghadirkan Spongebob Squarepants dan Patrick. Kami hadirkan juga suasana kota bawah laut Bikini Bottom sesuai dengan tema musim panas,” ujarnya.

Sedangkan pemilihan karakter SpongeBob dan Patrick dengan alasan kedua karakter ini memiliki keunikan dan tingkah laku yang sangat lucu sehingga digemari dan menjadi idola anak-anak. Kami menggelar kegiatan Meet & Greet serta foto booth untuk mengabadikan momen bersama’ SpongeBob dan Patrick untuk mengisi libur sekolah dan libur lebaran kali ini.

Anderson, mewakili manajemen Pluit Village menambahkan, Perubahan lifestyle yang terjadi di masyakat menjadikan fungsi pusat perbelanjaan bukan hanya sebagai tempat belanja. Sebagian besar keluarga memilih menghabiskan sebagain besar aktifitas mereka di pusat perbelanjaan untuk berinteraksi dan berkumpul bersama keluarga.

Untuk itu, Pluit Village terus menerus dan konsisten berupaya menambah dan melenngkapi fasilitas mal sesuai dengan kebutuhan dan keinginan pengunjung. Sehingga masing-masing anggota keluarga dapat menikmati fasilitas yang kami siapkan sesuai dengan tujuan mereka mengunjungi mal.

Begitupun dengan kehadiran Sponge Bob disini  juga mewakili keinginan dari pengunjung, karena bulan ini adalah bulan libur sekolah. maka Puit Village menyiapkan karakter yang dicintai anak-anak untuk menemani masa libur mereka.

Teguh S Gembur

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

14 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

1 day ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago

ADWI 2024 Mendorong Pariwisata Inklusif dan Berkelanjutan, Catat Ini Para Pemenangnya

WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More

4 days ago

Malam ADWI 2024: Menpar Widiyanti Sebut Desa Wisata Ujung Tombak Pariwisata Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More

4 days ago

ADWI 2024: Pameran Kreativitas Desa Wisata Digelar di Kawasan Car Free Day

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More

4 days ago