WARTAEVENT.COM, Kab. Sampang – Pandemi Covid-19 bukan alasan untuk tidak produktif dan kreatif. Banyak hal yang harus diadaptasi untuk menyesuaikan diri dengan situasi. Tak dapat dipungkiri, pandemi ini telah mempengaruhi aktivitas banyak orang. Ada yang mendapatkan pengaruh positif maupun sebaliknya. Salah satu rintangan yang seringkali dihadapi adalah mencari cara agar tetap produktif dan kreatif di masa pandemi.
Abdul Rozak, Founder Senyum Desa, menjelaskan, di balik pandemi Covid-19, sebetulnya Indonesia akan berada pada satu perubahan yang sangat besar. Perubahan itu berkaitan dengan ekonomi, politik, dunia kerja, dan pola kehidupan dalam masyarakat.
“Jadi, rasanya kita ambil positifnya bahwa memang manusia itu kalau mendapatkan tekanan itu akan muncul kreativitas, pada saat kita ini hidup dalam kenyamanan, mungkin kreativitas itu tidak akan lebih lagi secara lebih cepat,” tutur Abdul dalam Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 untuk wilayah Kabupaten Sampang, Jawa Timur, Kamis (24/6/2021).
Ia mengatakan, salah satu perubahan terjadi di dunia digital adalah telah melahirkan start-up yang sangat menguntungkan untuk negara dan masyarakat. “Dengan adanya Covid-19 semoga menjadi sesuatu yang memberikan nilai dan hikmah positif, jangan sampai kemudian loyo atau lemah. Pandemi Covid-19 bisa dipetik hikmah positifnya dan menjadi tantangan baru bahwa dunia digital hadir di tengah masyarakat,” paparnya.
Menurut Presiden Joko Widodo saat membuka program Literasi Digital Nasional, kecakapan digital harus ditingkatkan dalam masyarakat agar mampu menampilkan konten kreatif mendidik yang menyejukkan dan menyerukan perdamaian. “Sebab, tantangan di ruang digital semakin besar seperti konten-konten negatif, kejahatan penipuan daring, perjudian, eksploitasi seksual pada anak, ujaran kebencian, radikalisme berbasis digital,” ujar Joko Widodo.
Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) bersama Siberkreasi. Webinar wilayah Kabupaten Sampang, Jawa Timur, Kamis (24/6/2021) ini juga menghadirkan pembicara Moh. Jufri (Founder Gubuk Inggris), Agus Latif (Staff PSDM at PT. Fast & Staff Consultant Industri Kecil dan Menengah), Saiful Islam (Praktisi Inbound Marketing), dan Key Opinian Leader Khoirul Triansyah (YouTube Content Creator).
Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital merupakan rangkaian panjang kegiatan webinar di seluruh penjuru Indonesia. Kegiatan ini menargetkan 10.000.000 orang terliterasi digital pada tahun 2021, hingga tercapai 50 juta orang terliterasi digital pada 2024.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Literasi Digital di 34 Provinsi dan 514 Kabupaten dengan 4 pilar utama. Di antaranya Budaya Bermedia Digital (Digital Culture), Aman Bermedia (Digital Safety), Etis Bermedia Digital (Digital Ethics), dan Cakap Bermedia Digital (Digital Skills) untuk membuat masyarakat Indonesia semakin cakap digital.
WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Senyum merekah di wajah para mahasiswa Politeknik Tempo ketika menerima kabar bahagia menjadi penerima Beasiswa Sang Surya… Read More
Leave a Comment