wartaevent – Tangerang. Tingginya minat travelling baik business travelling maupun wisata menjadi peluang besar bagi industri perhotelan dalam beberapa tahun belakangan ini. Melansir dari situs resmi kementerian pariwisata, untuk tahun 2018 tingkat hunian kamar hotel berbintang rata-rata berada di angka 58%.
Untuk tahun 2019, walaupun terjadi sedikit penurunan menjadi rata-rata di angka 53% namun khusus hotel-hotel yang berada di sekitar bandar udara internasional selalu menghasilkan tingkat hunian yang tinggi. Kebutuhan kamar untuk transit maupun umroh yang sangat besar menjadi keuntungan tersendiri bagi hotel-hotel di area tersebut.
Parador Hotels & Resorts membidik peluang besar ini dengan membangun hotel Starlet sejak tahun 2018 dekat Soekarno-Hatta Airport dan secara resmi membuka Starlet Hotel Jakarta Airport pada hari Kamis, 18 Juli 2019.
Baca Juga : Starlet Hotel Gunakan Teknologi Mobile Applikasi
Johannes Hutauruk selaku Chief Operating Officer Parador Hotels & Resorts, saat meresmikan Starlet Hotel Jakarta Airport, hari Kamis (18/07/2019), mengatakan, Starlet Hotel Jakarta Airport, merupakan hotel kedua dari brand Starlet Hotel, yang dikelola oleh Parador Hotels & Resorts. pihaknya sangat optimistik kehadiran hotel ini bakal menjadi pilihan nomer satu di kawasan tersebut.
Faktanya, Starlet Hotel Jakarta Airport berada di lokasi yang sangat strategis dekat dengan Soekarno-Hatta International Airport. “Kehadiran hotel ini pun sekaligus untuk menjawab kebutuhan para traveller yang membutuhkan akomodasi terjangkau dan nyaman baik untuk bisnis maupun transit,” pungkas Johanes Hutauruk.
Starlet Hotel Jakarta Airport yang berjarak hanya 10 menit dari Bandara International Soekarno – Hatta ini memiliki fasilitas 120 kamar yang dilengkapi dengan air conditioner, LED TV, koneksi Wi-Fi serta specially designed modular bathroom dengan shower dan amenities.
Tersedia juga built in safe deposit box, working table dan luggage rack sehingga dapat memaksimalkan ruang yang ada di dalam kamar. Fasilitas lainnya yang juga menjadi nilai tambah, yaitu adanya pengantaran ke bandara secara gratis, self-service cafe beserta co-working space bagi para business traveller. [*]
WARTAEVENT.comm – Bandung. HARRIS Hotels, kembali menghadirkan annual event olahraga lari bertajuk HARRIS Day. Tahun ini bertemakan "FINAL LAP", dan… Read More
WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut datangnya Tahun Baru 2025, Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta kembali menghadirkan event spektakuler bertajuk "Malioboro… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) semakin memperkuat komitmennya dalam meningkatkan layanan digitalisasi pemesanan tiket online melalui aplikasi… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More
WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More
WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More
Leave a Comment