Categories: Ekonomi

Pengawasan Program Kunci Sukses Pengembangan Pariwisata

wartaevent.com – Jakarta. Pengawasan pada program pembangunan diyakini menjadi salah satu kunci sukses pengembangan sektor pariwisata di Tanah Air. Terlebih saat ini, Pemerintah sedang fokus dan mengembangan sektor pariwisata sebagai salah satu penyumbang devisa terbesar di Indonesia.

Bayu Aji, Inspektur Kementerian Pariwisata (Kemenpar), saat Rapat Koordinasi Pengawasan (Rakorwas) Inspektorat Pariwisata di Palembang, Kamis (26/07/2019) mengatakan, pengawasan tidak akan terlaksana dan berhasil tanpa sinergi antara pengawas dan pelaksana. “Perlu ada persamaan sikap dan persepsi tentang bagaimana mengelola keuangan negara, aset atau barang milik negara di lingkungan masing-masing,” kata Bayu Aji.

Baca Juga : Selama Empat Tahun Kemenpar Raih Kinerja Keuangan Opini Wajar Tanpa Pengecualian

Bayu Aji juga mengatakan, fungsi pengawasan di Kemenpar adalah sebagai penjamin kualitas dan deteksi dini dalam tata kelola keuangan. Sehingga bisa menyampaikan nasehat salah satunya dalam pengelolaan sumber daya manusia. Fungsi pengawasan kata dia memiliki peran “watch dog” untuk memastikan kepatuhan terhadap ketentuan. “Serta membimbing dalam mengenali risiko risiko pencapaian tujuan,” katanya.

Dalam tata kelola keuangan sendiri, selama empat tahun berturut-turut sejak 2015 hingga 2018 Kemenpar memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). “Capaian ini adalah suatu hal yang membanggakan. Kami berharap para pegawai di lingkungan Kemenpar terus bekerja keras dalam menjaga integritas tata kelola keuangan negara,” katanya. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

1 day ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

1 day ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago

Artotel Thamrin Tawarkan Promo Direct Gift dengan Keuntungan Eksklusif

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Thamrin – Jakarta kembali menghadirkan promo spesial bagi tamu yang melakukan pemesanan kamar secara langsung. Melalui… Read More

3 days ago

Ratusan Peserta Meriahkan Poland–Indonesia Friendship Walk di Jakarta

WARTAEVENT.com - Jakarta. Penyelenggaraan Poland–Indonesia Friendship Walk meramaikan area Car Free Day Jakarta pada Minggu, (16/11/2025) sebagai bagian dari rangkaian… Read More

3 days ago