News

Perempuan, Lingkungan dan Iklim Dunia

Fokus dari Gerakan Indonesia Diet Kantong Plastik dari awal hingga tahun 2014 mendatang yaitu mengedukasi masyarakat, khususnya anak muda dan pengguna media sosial.

Hasil nyata dari gerakan ini adalah masyarakat Indonesia telah merespon positif secara perlahan dan telah memiliki pengetahuan yang baik mengenai kantong plastik.

Untuk mencapai pada tahapan tersebut, bukanlah perkara mudah untuk menjalankan aksi ini. Harus melampui tantangan seperti bagaimana mengajak orang-orang agar memiliki pemahaman yang sama dengan diri kita mengenai diet kantong plastik.

Baca Juga : Kapten Monika Anggreini Bagikan Pengalamannya di Seminar “Peran Juang Perempuan Menembus Batas’

Melansir data terbaru dari National Plastic Action Partnership pada 2020, volume sampah plastik di tahun 2020 mencapai 6,8 juta ton dan tumbuh sebesar 5% setiap tahunnya.

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), kembali menegaskan komitmennya untuk mencapai visi besar bersama mengurangi sampah hingga 30% dan melakukan penanganan sampah sebesar 70% di tahun 2025.

Pemerintah melalui kampanye #BijakBerpelastik mengajak masyarakat untuk ikut andil dalam menjaga lingkungan di sekitar. Hal itu akan memberikan dampak positif bagi kelangsungan kehidupan di masa depan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *