Categories: Lifestyle

Perhatikan Hal Penting Ini dalam Memilih Sekolah Berkebutuhan Khusus untuk Anak

WARTAEVENT.com – Jakarta. Memilih sekolah yang tepat untuk anak tercinta bukanlah hal yang mudah untuk orang tua. Ada berbagai pertimbangan yang dipikirkan, apalagi jika buah hati punya kebutuhan khusus. Sekolah inklusi bisa jadi salah satu pilihannya.

Dilansir dari laman Sahabat Keluarga Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, definisi sekolah inklusi adalah sekolah biasa atau reguler yang menyediakan sarana dan prasarana serta guru pendamping untuk anak berkebutuhan khusus (ABK) belajar bersama-sama dengan peserta didik normal atau yang tidak memiliki kebutuhan khusus.

Orang tua benar-benar harus memahami anak sebelum mengirimnya ke sekolah inklusi. Setidaknya potensi dan hal yang perlu dikembangan dari anak sudah dipahami. Selain itu, orang tua juga harus melihat apakah anak selalu membutuhkan pendamping.

Baca Juga : Perempuan Indonesia Inspiratif: Aktivisme Yenny Wahid, Ingatkan Pada Perjuangan Gus Dur

Kesiapan anak untuk masuk sekolah pun sebaiknya dipertimbangkan. Kesiapan lahir dan batin dari anak sangat penting dalam menerima pelajaran di sekolah. Jangan sampai hanya karena umur dan keinginan orang tua, anak dikirim ke sekolah tanpa pertimbangan. 

Hal lain yang orang tua bisa lakukan saat memilih sekolah inklusif adalah melihat langsung sekolah yang ingin dituju. Atau, mengobrol dengan perangkat sekolah, seperti kepalah sekolah atau guru-guru.

Pastikan kurikulum atau sistem pendidikan sekolah sesuai dengan kebutuhan anak-anak. Hal ini penting karena berkaitan dengan kecocokan anak dalam belajar dan bagaimana menstimulasi mereka dalam proses kegiatan pembelajaran.

Page: 1 2

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

IMTM 2025, Jembatan Kolaborasi Industri Wisata Gunung Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. IMTM 2025 bukan sekadar pameran, melainkan wadah kolaborasi. Salah satu agenda utamanya, Table Top IMTM 2025, mempertemukan… Read More

4 hours ago

Amarterra Villas Hadirkan Momen Sakral Bali dalam Autograph Week

WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More

23 hours ago

Tiga Koleksi Perdana Sepatu Basket Kolaborasi Shai dan Converse

WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More

1 day ago

Golf House Bawa Gaya dan Teknologi Baru di Lapangan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More

1 day ago

Gabriel’s Coffee Eatery: Meracik Hangatnya Tradisi di Era Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More

1 day ago

Empat Sahabat “Berlayar” Lewat Burger: Kisah Bun Voyage Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More

2 days ago