Techno

Platform E-Commerce Plugo Membantu Pelaku Bisnis Merchant Indonesia Berkembang Berkelanjutan

Dengan Plugo, brand seperti Gonegani dapat memegang kendali penuh dari toko online mereka. Mulai dari pilihan layout, logo, warna, hingga font. Homepage mereka juga tidak akan sumpek oleh produk dari kompetitor, melainkan hanya memamerkan penawaran khusus dan produk unggulan yang ingin mereka tampilkan.

Bank Indonesia mencatat transaksi e-commerce sepanjang 2022 tumbuh 19%, yaitu mencapai Rp479,3 triliun. Angka ini menurun dibandingkan pertumbuhan 2021 sebesar 33,2%.

Baca Juga :

Perlambatan ini disebut-sebut imbas dari pemulihan ekonomi pasca-pandemi dan merebaknya tren social commerce. Berdasarkan survei, TikTok Shop menjadi platform social commerce nomor satu di Indonesia, disusul WhatsApp Business, Facebook, dan juga Instagram Shop.

Fenomena ini, menurut Kyungmin, merupakan peluang yang sangat besar bagi Plugo. Klaim all-in-one yang diusung Plugo bukan berarti tanpa alasan. Plugo memungkinkan para merchant untuk mengintegrasikan toko online mereka dengan berbagai platform social commerce dan juga marketplace.

Baca Juga : mLight Memasuki Pasar Asia dengan VR Showroom Pertama di Industri Pencahayaan

“Fitur yang kami sebut sebagai PlugoSync ini membantu para merchant untuk berjualan di mana pun tanpa harus beranjak dari akun dasbor mereka di Plugo,” pungkas Kyungmin. [*]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *