PSCOC juga memiliki R-Force Treadmill yang berfungsi untuk memperbaiki cara berjalan pasien setelah menjalani operasi lutut, alat leg curl untuk melatih otot hamstring atau paha belakang, alat leg press/calf raise untuk memperkuat otot betis, alat leg extension untuk latihan beban yang sering digunakan untuk meningkatkan kekuatan otot paha, dan seterusnya.
Dr. Fransisca Kartikawati, MKK, MARS, MHKes, Direktur Primaya Hospital Bekasi Timur, mengatakan selain PSCOC juga memiliki center of excellence lainnya yaitu Trauma center, Child Development Centre, dan Neuro Center.
Baca Juga : Berkomitmen Berikan Layanan Berkualitas, Primaya Hospital PGI Cikini Bangun Gedung Baru Seluas Satu Hektare
Layanan Trauma Center, dapat menangani berbagai kondisi penyakit seperti penyakit akibat kecelakaan kerja, kecelakaan lalu lintas, cedera kepala, Neurotrauma (cedera pada saraf, terutama pada sostem saraf pusat yaitu otak dan tulang belakang), Trauma Thoraks (cedera pada bagian dada), Trauma Ekstremitas (anggota gerak) dan trauma lainnya.
Kemudian Layanan Child Development Centre, menyediakan Layanan komprehensif mulai dari Terapi Wicara, Terapi Okupasi, Sensori Integrasi, Fisioterapi Pediatrik, hingga Terapi Snoezelen. “Terakir Layanan Neuro Center melayani Layanan Diagnostik, Prosedur minimal Invasif, hingga Pembedahan Otak dan Pembedahan Mikroskopik,” pungkasnya.
Leona A. Karnali, CEO Primaya Hospital Group, menyampaikan Sport Clinic & Orthopedic Center merupakan salah satu layanan unggulan Primaya Hospital Group. Saat ini kami telah bekerja sama dengan berbagai club olahraga seperti LavAni, PERSIS Solo, PERBASI Kota Bekasi dan event olahraga ternama seperti DBL dan LIMA sebagai official medical partner.
Seluruh Rumah Sakit kami didukung oleh dokter spesialis yang lengkap dan berpengalaman, serta dilengkapi dengan teknologi yang mumpuni, fasilitas yang bersih dan pelayanan yang aman, ramah, dan cepat.
Baca Juga : Tingkatkan Kesejahteraan dan Kualitas Hidup Karyawan, Primaya Hospital Group dan Bank BTN Teken Kerja Sama
“Besar harapan kami dengan fasilitas terbaru yang disediakan di Primaya Sport Clinic and Orthopedic Center dapat mendukung masyarakat Indonesia untuk selalu aktif dan berprestasi,” tutup Leona. (*)
Page: 1 2
WARTAEVENT.com – Samosir. Gelaran Aquabike Jetski World Championship yang berlangsung di Danau Toba, Sumatera Utara, memasuki hari keempat, Sabtu (17/11/2024).… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Kemeterian Pariwisata (Kemenpar) menyoroti ketepatan waktu penerbangan maskapai sebagai salah satu preferensi wisatawan dalam memilih maskapai untuk… Read More
WARTAEVENT.com — Jakarta. Dalam beberapa tahun terakhir, terapi sel semakin populer sebagai salah satu metode inovatif dalam pengobatan dan pencegahan… Read More
WARTAEVENT.com - Jakarta. Enhaiier Corporation, bekerja sama dengan KIA (Karya Inovasi Asia) dan GTO, telah sukses menggelar Medical and Wellness… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. El Asador, restoran bergaya wood-grill pertama di Jakarta yang mengusung konsep masakan Argentina-Uruguay, dengan bangga memperkenalkan menu… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Sango Hotel Management menggelar event Media Gathering bertajuk “Taste of Asia” yang berlangsung meriah di Man Aur… Read More
Leave a Comment