Profile

Tentang “Rasa” Jenahara Terhadap Hello Kitty

wartaevent.com – Jakarta. “RASA”, adalah tema yang diusung brand modestwear JENAHARA tahun ini untuk koleksi kolaborasinya bersama salah satu karakter milik Sanrio, Hello Kitty, yang akan ditampilkan di fashion show Jakarta Fashion & Food Festival 2019.

Senantiasa menceritakan sesuatu dibalik setiap koleksinya, pada kolaborasinya kali ini JENAHARA menyematkan sebuah cerita menarik untuk memberikan nyawa pada koleksi JENAHARA X HELLO KITTY ini.

Baca Juga : Tiga Desainer Muda Ini Terlibat Dalam Ulang Tahun Hello Kitty ke-45 di JFFF

Jenahara Nasution, Creative Director JENAHARA, mengatakan, “RASA” merupakan sebuah cerita tentang perasaan yang pernah dirasakan semua manusia. Perasaan sedih, senang, patah hati, bahagia, dan perasaan mendalam lainnya.

“RASA” juga membuat siapa pun kembali bernostalgia dengan moment-moment tertentu yang bisa mengingatkan akan hal-hal spesial di hidupnya. “Cerita ini sendiri terinspirasi dari karakter Hello Kitty yang seolah olah mampu memproyeksikan perasaan yang dirasakan oleh pemiliknya melalui wajahnya yang seakan tidak memiliki ekspresi,” terang Jenahara.

Cerita dibalik koleksi JENAHARA X HELLO KITTY ini disampaikan melalui serangkaian scarf atau hijab dengan berbagai pilihan warna dan motif yang seakan mewakili berbagai perasaan tersebut.

Baca Juga : Tenun Lurik, Bertransformasi ke Kaum Millennials

Koleksi ini dilengkapi juga dengan beberapa pilihan statement T-shirts dengan gabungan elemen-elemen khas JENAHARA dan Hello Kitty serta beberapa outerwear sebagai key pieces yang membuat koleksi ini menjadi utuh.

Kolaborasi JENAHARA X HELLO KITTY ini merupakan kolaborasi yang unik dan menantang ya menurut saya. Karena JENAHARA dan Hello Kitty memiliki karakter serta DNA yang cukup berbeda.

“Namun ketika saya dan team coba mendalami lagi tentang karakter Hello Kitty, saya rasa JENAHARA dan Hello Kitty memiliki kesamaan yang bisa kita angkat. Saya happy dengan hasilnya dan semoga koleksi ini dapat diterima baik oleh konsumen,” tambah Jenahara.

Baca Juga : Design Labirin by TSTHELABEL, Terinspirasi dari Perjalanan Wisata

Koleksi JENAHARA X HELLO KITTY Bisa didapatkan di pop-up store Fashion Village di Mall Kelapa Gading 5 no. 93 hingga tanggal 25 Agustus 2019 mendatang

JENAHARA adalah merek busana sopan yang menawarkan design yang nyaman dan fokus pada clean cut, detail dan kualitas dan ditargetkan untuk wanita modern dan mandiri usia 21 sampai 35 tahun. Terinspirasi bentuk struktural, JENAHARA memadukan elemen pakaian wanita dan pria, simetris dan asimetris, sehingga terbentuk karakter yang kuat dan bentuk yang eksploratif baik dari potongan maupun desainnya. [*]