WARTAEVENT.com – Jakarta. Memasuki bulan Ramadhan, HARRIS Vertu Harmoni menyediakan paket berbuka puasa bertajuk “Ramadhan in Serenity” di Voyage Restaurant dengan harga Rp448.000 nett per orang.
Dapatkan pula penawaran menarik berupa potongan harga hingga 50 persen dengan bank partner, marketplace serta bagi kalian yang bekerja di industri seperti hotel, travel agency, rumah sakit dan bank dengan menunjukan kartu identitas karyawan.
Baca Juga : Christoph Voegeli, Nahkoda Baru HARRIS Vertu & Yello Hotel Harmoni Jakarta
Selain menyajikan hidangan Nusantara dan menu-menu Asia populer lainnya, Voyage restaurant menawarkan aneka hidangan spesial khas Lebanon dan negara Timur Tengah seperti Arabic Mezze, Shawarma, Shish Touk, Kofta, Falafel, Baklava dan Mohalabia.
Bahan makanan dan cara memasak hidangan Timur Tengah banyak menggunakan biji-bijian, gandum utuh, sayuran, minyak zaitun dan keju feta yang sehat sehingga bermanfaat untuk tubuh seperti, meredakan anemia, mencegah parkinson, mengurangi kadar gula darah, mengurangi risiko kanker, menurunkan kolesterol dan lainnya.
Hidangan Timur Tengah ini cocok disantap saat buka puasa untuk menetralisir lambung dari makanan yang bersantan atau mengandung minyak seperti kesukaan masyarakat kita pada umumnya.
Paket Meeting Ramadhan di HARRIS Vertu
Adapun bagi Anda yang ingin mengadakan ‘meeting’ bersama rekan bisnis atau kolega, HARRIS Vertu menyediakan paket meeting mulai dari Rp344.000 per orang.
Melengkapi paket Ramadhan, tersedia juga paket makanan ‘Ramadhan Takeaway Box’ dengan harga Rp300.000 nett untuk 2 orang.
Baca Juga : Menjadi Tren, Berikut Keuntungan Menggelar Hybrid Meeting di HARRIS Vertu Harmoni Jakarta
Untuk memeriahkan Idul Fitri HARRIS Vertu tamu akan dimanja dengan menawarkan paket ‘Idul Fitri Hampers’ dengan harga Rp615.000 nett per paket dan Idul Fitri Cake dengan harga Rp270.000 nett. Tersedia pula ‘Precooked Meals’ dengan harga mulai Rp 148.000nett.
Jadikan Ramadhan kalian tahun ini sebuah momen yang indah untuk beribadah, bersilaturahmi dengan keluarga dan teman-teman di HARRIS Vertu dan Yello Hotel Harmoni. Untuk reservasi atau booking klik disini.[*]
- Penulis : Sofia Nurmala S
- Editor : Fatkhurrohim