Festival

Ratusan Peserta Meriahkan Poland–Indonesia Friendship Walk di Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Penyelenggaraan Poland–Indonesia Friendship Walk meramaikan area Car Free Day Jakarta pada Minggu, (16/11/2025) sebagai bagian dari rangkaian Poland Festival ASEAN 2025.

Jalan sehat sepanjang lima kilometer ini diikuti ratusan peserta, mulai dari warga lokal hingga ekspatriat, yang menempuh rute dari Bundaran HI menuju Grand Lucky SCBD. Event tersebut digelar oleh Polish Investment & Trade Agency (PAIH) dan Kedutaan Besar Polandia di Jakarta, bekerja sama dengan Grand Lucky dan Hokky Group.

Baca Juga : Menparekraf Sandiaga Uno Bahas Kolaborasi Industri Gim dengan Polandia

Duta Besar Polandia untuk Indonesia, Barbara Szymanowska, menyampaikan bahwa kegiatan ini dihadirkan untuk mempererat hubungan budaya sekaligus mempromosikan gaya hidup aktif masyarakat kedua negara.

Setelah garis finis, acara berlanjut dengan peluncuran resmi Poland Shopping Day 2025 di Grand Lucky SCBD. Program ini menampilkan budaya Polandia, demo kuliner, hingga berbagai produk makanan dan gaya hidup. Pengunjung juga dapat menikmati aktivitas tematik yang menonjolkan kreativitas dan inovasi Polandia di sektor ritel dan FMCG.

Baca Juga : Merayakan Budaya, Polandia Menggelar ‘Poland Festival 2022’ di 4 Kota Besar

Poland Shopping Day 2025 digelar di tiga kota besar: Jakarta pada (16/11/2025), Bali pada (21/11/2025), di Grand Lucky Sanur, serta Surabaya pada (22/11/ 2025) di Hokky Citraland.

Page: 1 2

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Vivere Hotel Hadirkan Semarak Akhir Tahun Bernuansa Budaya

WARTAEVENT.com – Jakarta. Menutup tahun 2025, Artotel Wanderlust menghadirkan program spesial bertajuk Semarak Akhir Tahun, sebuah rangkaian perayaan yang merangkul… Read More

9 hours ago

Presiden Tegaskan Peran PTS di Era Indonesia Emas 2045

WARTAEVENT.com – Jakarta. Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) menggelar Rembug Nasional sekaligus Pelantikan Pengurus APTISI Pusat Periode 2025–2030 di… Read More

19 hours ago

Ritual Harmonic Release, Meditasi Kota yang Menenangkan Jiwa

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah ritme Ibu Kota yang tak pernah melambat, ARTOTEL Harmoni Jakarta menghadirkan ruang sunyi yang terasa… Read More

2 days ago

Rasakan Pesona Arabia: Travel Fair yang Bikin Hatimu Terpesona

WARTAEVENT.com – Jakarta. Suasana Main Atrium, Gandaria City, Minggu, (16/11/2025), mendadak berubah menjadi potongan kecil Arabia: ada nuansa hangat, beraroma… Read More

2 days ago

Fairview Hotel by ARTOTEL: Oase Modern Baru Jakarta Selatan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah hiruk-pikuk Jakarta Selatan muncul sebuah oase baru untuk mereka yang mencari akomodasi nyaman tanpa kehilangan… Read More

2 days ago

Ingin Dapat Pengalaman Menginap Bernuansa Tempo Doeloe di Braga, Ini Hotelnya

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jalan Braga selalu menjadi primadona wisata malam di Bandung, terutama bagi mereka yang ingin menikmati suasana romantis… Read More

4 days ago