Categories: Hotel

Rayakan Hari Jadi, ibis Budget Jakarta Tanah Abang Tingkatkan Kinerja

Warta Event – Jakarta. ibis budget Jakarta Tanah Abang pada (24/10/2017) lalu merayakan hari jadinya yang pertama. Selama satu tahun beroperasional seluruh tim hotel merasa bangga dan bahagia selalu menjadi dan solusi akomodasi modern dengan kenyaman dan harga terbaik.

Dalam sambutannya, Ulil Azmi, General Manager ibis budget Jakarta Tanah Abang menyampaikan, pihaknya berharap bahwa tim ibis budget Jakarta Tanah Abang akan selalu meningkatkan kinerja masing-masing serta pelayanan kepada para tetamu.

Perayaan ulang tahun hotel kami kemas secara sederhana dengan pemotongan tumpeng dan jamuan makan siang yang melibatkan para tamu yang menginap, rekan media, dan seluruh karyawan hotel.

“Guna menambah kemeriahan hari ulang tahun, kami menyuguhkan penampilan menarik dari Band ST 12 dan Jufri, Stand Up Comedy Indonesia Season 7,” terang Ulil Azmi.

ibis budget Jakarta Tanah Abang, dengan lokasi yang strategis di Jl. Tanah Abang 2 Jakarta Pusat, merupakan pilihan tepat bagi pengunjung yang ingin berbelanja di area Tanah Abang, salah satu pusat perbelanjaaan grosir terbesar di Indonesia.

Selain itu, hotel ini pun dekat dengan kawasan bisnis, mal, Monas (Monumen Nasional), Masjid Istiqlal, Gereja Katedral, Stasiun Gambir, dan pusat pemerintahan. Hotel dapat pula menjadi pilihan akomodasi bagi tamu yang ingin mengikuti aktivitas Car Free Day di sepanjang jalan Sudirman dan Thamrin setiap hari minggu.

Ibis budget Jakarta Tanah Abang dirancang dengan desain minimalis modern serta memaksimalkan area-area pada hotel dengan cara unik untuk menciptakan suasana hangat dan ramah.

Hotel dengan standar pelayanan internasional ini memiliki 145 kamar dan dilengkapi esensi kenyamanan khas keluarga ibis (ibis Styles, ibis, ibis budget), yaitu inovasi tempat tidur, Sweet Bed by ibis budget.

Kamar-kamar di ibis budget dapat menampung satu sampai tiga orang tamu dengan tersedianya fitur bunk bed (tempat tidur tingkat) yang unik. Fasilitas penunjang lainnya yaitu ruang pertemuan, fasilitas gym, serta gerai makanan dan minuman yang disediakan di lantai dasar hotel. [Fatkhurrohim]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Swiss-Belresort Dago Hadirkan Liburan Akhir Tahun Spektakuler

WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More

3 hours ago

Rooftop 90’s Party: Malam Tahun Baru Penuh Nostalgia Bersinar

WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More

6 hours ago

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

1 day ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

1 day ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago