Categories: Event

Sambut Natal dan Tahun Baru, Summarecon Mall Bekasi Gelar “Joyful Salebration”

wartaevent.com – Bekasi. Tak ingin ketinggalan menemani suka cita para pengunjung di akhir tahun, Summarecon Mall Bekasi menghadirkan ragam program belanja dan hiburan menarik yang bertajuk “Joyful Salebration”yang berlangsung mulai 5 Desember 2019 – 5 Januari 2020.

Ugi Cahyono,Center Director Summarecon Mall Bekasi mengatakan, Setelah melewati aktifitas sehari-hari yang padat, liburan di akhir tahun dapat menjadi momentum yang tepat untuk berkumpul serta bersilahturahmi bersama orang-orang terdekat.

Baca Juga : Libur Sekolah Tiba, Yuk Bermain dengan “FAFA” si Panda Imut

Melalui event ini, Summarecon Mall Bekasi turut menyambut kebahagiaan bersama para pengunjung dengan menghadirkan ragam program belanja menarik, hiburan musik hingga puncak perayaan memasuki tahun baru bersama Ari Lasso.

Nuansa perayaan Natal di Summarecon Mall Bekasi dapat dinikmati melalui dekorasi-dekorasi natal yang menghiasi sejumlah pintu masuk area lobby The Oval dan lobby The Atrium. Memasuki area dalam mall semakin terasa dengan dekorasi hiasan kado dan bola-bola natal yang menggantung disepanjang koridor mall.

Pada tanggal 20, 25 dan 27 Desember 2019, para pengunjung dapat bersantai sambil menikmati lantunan musik dan lagu Natal persembahan dariChristmas Musical Performancedi panggung utama The Downtown Walk pukul 19.00 WIB.

Tak ketinggalan, Santa Claus Paradeyang merupakan sosok yang identik dengan perayaan Natal pun turut menghibur sambil mengelilingi mall membagikan permen kepada anak-anak pada 15, 22, 25 dan 29 Desember 2019 pukul 14.00 dan 17.00 WIB.

Baca Juga : “Shimajiro Playpark” Hadir Perdana di Indonesia

Belanja produk dari brand-brand ternama lebih menyenangkan dengan program One Day Sale pada 21 dan 28 Desember 2019, yang berlangsung mulai pukul 10.00 WIB hingga 00.00 WIB. Terdapat banyak pilihan promo juga potongan harga hingga up to 70% dari puluhan tenant partisipan.

Sebagai perayaan momen menyambut tahun baru, Ari Lassosiap melantunkan lagu-lagu cinta dengan lirik yang syahdu. Selain itu juga terdapat hiburan menarik lainnya seperti magician, Deo Banddan spectacular fireworks mulai pukul 20.00 WIB.

Harga tiket mulai dari Rp 500.000 (Blue), Rp 600.000 (Yellow) dan Rp 700.000 (Red) yang sudah termasuk dinner packagedari restoran Koba BBQ dan souvenir yang menarik. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

ASDP Indonesia Ferry Catat 2,59 Juta Pengguna di Aplikasi Ferizy, Layanan Digitalisasi Perkuat

WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) semakin memperkuat komitmennya dalam meningkatkan layanan digitalisasi pemesanan tiket online melalui aplikasi… Read More

9 minutes ago

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

16 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

1 day ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago

ADWI 2024 Mendorong Pariwisata Inklusif dan Berkelanjutan, Catat Ini Para Pemenangnya

WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More

4 days ago

Malam ADWI 2024: Menpar Widiyanti Sebut Desa Wisata Ujung Tombak Pariwisata Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More

4 days ago