WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Gelora Senayan akan merayakan hari jadinya yang pertama pada 22 April 2025 dengan serangkaian acara bertajuk “Gelora, Amplified: The First Chapter of Many”.
Sebagai bagian dari perayaan ini, ARTOTEL Gelora Senayan telah melaksanakan serangkaian kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) sebagai bentuk rasa syukur terhadap dukungan yang diterima selama setahun penuh. Acara ini bertujuan untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar, komunitas, dan lingkungan.
Baca Juga : ARTOTEL Gelora Senayan Selenggarakan Bar Takeover ‘LOVE, LAUGH, SIP’
Gelora Amplified adalah konsep yang mengusung kontribusi nyata kepada masyarakat dan lingkungan dengan fokus pada tiga aspek utama: kegiatan sosial, pelestarian alam, dan penghargaan kepada tamu hotel yang telah mendukung ARTOTEL Gelora Senayan.
Acara ini juga mencerminkan komitmen ARTOTEL Gelora Senayan dalam memberikan pengalaman yang bermanfaat melalui kegiatan positif yang mempererat hubungan dengan komunitas dan lingkungan sekitar.
Beberapa kegiatan menarik telah dilaksanakan sebagai bagian dari Road to 1st Anniversary ARTOTEL Gelora Senayan:
Aksi Donor Darah: “A Drop Saves a Life”
ARTOTEL Gelora Senayan mengadakan acara donor darah yang melibatkan karyawan dan tamu hotel di ruang meeting Citrayuda. Bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Subang, acara ini berhasil mengumpulkan 60 kantong darah untuk disalurkan kepada yang membutuhkan.
Baca Juga : ARTOTEL Gelora Senayan Gelar Pameran Seni ‘Emerging Echoes’
Survivors Talks dan Berbuka Puasa Bersama Yayasan Kanker Anak Indonesia
Dengan tema ‘In Their Fight, We Stand’, acara ini menghadirkan empat pembicara inspiratif yang berbagi kisah perjuangan mereka dalam melawan kanker, termasuk Keyra Saski Muiz (Leukemia Cancer Survivor) dan Fajri Fadillah (Blood Cancer Survivor).
Penanaman Mangrove: “Plant Mangroves Now, Green Future”
Sebagai bagian dari upaya pelestarian alam, ARTOTEL Gelora Senayan bekerja sama dengan Mangrove Indonesia Lestari Foundation untuk menanam 40 bibit mangrove di Ekowisata Mangrove PIK, Jakarta. Acara ini bertujuan untuk mendukung pelestarian ekosistem mangrove yang sangat penting bagi lingkungan.
Page: 1 2
WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More
WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More
Leave a Comment